Kembangkan Minat Siswa Gelar Pertandingan Sepak Bola Antar MI

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Batang – Untuk menumbuh kembangkan bakat dan minat siswa MI pada olah raga sepak bola, Kelompok Kerja Guru Olahraga (KKGO) kecamatan Gringsing menggelar kegiatan turnamen Sepak bola antar MI yang dikemas dalam acara KKGO MI Cup XI. Kegiatan itu digelar di Lapangan desa Kebondalem Kecamatan Gringsing pada Rabu (22/02).

Dalam upacara pembukaannya Pembina Upacara Kakankemenag Kab. Batang yang diwakili oleh Kasi Pendidikan Madrasah H. Munif menyampaikan ucapan terimakasih pada Kepala MI, dan para guru olah raga MI yang telah menginisiasi kegiatan itu. Menurutnya kegiatan semacam ini hanya dilakukan oleh para guru olah raga MI di kecamatan Gringsing saja.

“ Kami menyampaikan terimakasih pada Kepala MI dan para guru olah raga yang telah menginisiasi kegiatan ini, kegiatan ini adalah satu-satunya di kab. Batang, apa lagi tahun ini sudah pada KKGO MI Cup yang ke sebelas, itu artinya sudah sebelas tahun KKGO melaksanakan kegiatan seperti ini,” kata H. Munif.

Dia juga menegaskan dengan diberlakukan kurikulum merdeka, madrasah harus benar-benar dapat menciptakan inovasi yang bernilai pendidikan yang dapat digemari oleh para siswa juga menarik minat orang tua, karena bila madrasah tidak memiliki inovasi maka akan ditinggalkan oleh masyarakat.

“ Kegiatan seperti ini merupakan inovasi yang yang sangat baik, karena sepak bola memang sangat digemari oleh anak-anak kita, maka tiggal kita para guru mengemas kegemaran anak-anak itu menjadi sebuah kegiatan yang bernilai pendidikan, tanpa mengurangi kesenangan dari anak-anak,”tuturnya.

Sementara itu Camat Gringsing Adhi Bhaskoro dalam sambutannya menyampaikan rasa senang dan apresiasi dengan kegiatan ini. Menurutnya anak-anak di MI bila dicermati sangat suka dengan olah raga kususnya sepak bola, maka kegiatan ini akan sangat diminati oleh para siswa.

“ Saya sangat senang dengan kegiatan yang sangat positif dan bernilai pendidikan ini, sepak bola memang salah satu olah raga yang digemari oleh masyarakat kita tidak terkecuali dengan anak-anak, maka kegiatan ini sangat baik, bahkan kita bisa memonitor bakat-bakat yang terpendam dari anak-anak kita, banyak para bintang sepak bola yang lahir dimulai dari kegiatan-kegiatan pada masa anak-anak,” kata Adhi Bhaskoro.

Untuk memberi motivasi pada seluruh peserta Camat Gringsing itu membantu dana guna diberikan pada pemain-pemain berbakat yang akan dipilih oleh panitia. (Zy_humas/rf)

Skip to content