Semarang – Hari Kesaktian Pancasila menjadi momentum bagi seluruh rakyat Indonesia untuk menjadikan Pancasila sebagai nafas kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Semangat menjadikan Pancasila sebagai falsafah negara ini ditandai dengan upacara memperingati Pancasila pada 1 Oktober 2021.
Semangat tersebut di antaranya ditunjukkan oleh Kantor Kementerian Agama Kota Semarang. Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Semarang, H. Mukhlis Abdillah bersama jajaran pejabat mengikuti upacara Hari Kesaktian Pancasila pada Jumat (1/10/2021) di aula setempat.
Karena masih pandemi, upacara digelar secara terbatas. Jajaran pejabat mengikuti dengan khidmat upacara yang dipusatkan dari Monumen Pancasila, Jakarta. Pada pukul 08.00 WIB, upacara dimulai dengan inspektur Preside RI, H. Joko Widodo.
Dalam upacara ini, Menteri Agama RI, H. Yaqut Cholil Qoumas bertindak sebagai pembaca doa. Dalam doanya, pria yang akrab disapa Gus Menteri ini menyampaikan syukur atas Pancasila yang dikaruniakan oleh Allah Swt.
“Dengan kepalan takdir-Mu, Pancasila Engkau selamatkan. Dengan rahmat dan pertolongan-Mu pula, kami menatap masa depan gemilang,” tutur Gus Menteri.
Menag juga bermunajat agar bangsa Indonesia dijauhkan dari sikap iri dengki dan caci maki. “Wahai Tuhan yang melembutkan hati. Jauhkan kami dari iri dengki dan caci maki. Hindarkan kami dari amarah yang membakar diri. Mencabik negeri mengoyak Ibu Pertiwi,” pinta Gusmen.
Selanjutnya, Gusmen juga memohon agar rakyat Indonesia dikaruniai ampunan, kesadaran, kebahagiaan dan kasih sayang. “Hukumlah kesalahan kami dengan ampunan. Hukumlah kebodohan kami dengan kesadaran. Hukumlah kelalaian kami dengan kebahagiaan. Sentuhlah kami dengan cinta dan kasih sayang,” sambung Gusmen. — (dinta/iq)