Kudus – Korps Pegawai Republik Indonesia diperingati setiap 29 November sesuai dengan tanggal didirikanya yaitu pada 29 November 1971.
Korpri didirikan pada tanggal 29 November 1971 berdasarkan Keputusan Presiden Nomor : 82 Tahun 1971. Korpri adalah organisasi di Indonesia yang anggotanya terdiri dari Pegawai Negeri Sipil, pegawai BUMN dan BUMD serta anak perusahaan dan perangkat pemerintahan desa.
Memperingati HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke 47, para Aparatur Sipil Negara (ASN) diminta untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. Hal tersebut , merupakan amanat Presiden Indonesia, Joko Widodo yang disampaikan oleh Bupati Kudus M. Tamzil yang bertindak sebagai inspektur upacara bendera Peringatan Hari Ulang Tahun ke 47 KORPRI Tingkat Kabupaten Kudus yang digelar di Lapangan Rendeng, Kamis, (29/11).
Upacara tersebut diikuti anggota KORPRI dari anggota KORPRI dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD, instansi vertikal dan pegawai BUMD .
“Melayanilah dengan keiklasan, bekerjalah dengan ketulusan dan tetaplah jaga semangat dalam rangka menyatukan bangsa” Terang Bupati Kudus.
Bupati Kudus HM Tamzil juga menyampaikan bahwa ASN adalah garda terdepan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat . Karena tugas ASN adalah bekerja dan melayanai masyarakat.
Kualitas SDM di Pemerintahan , swasta dan disemua sektor termasuk generasi muda harus ditingkatkan secara signifikan. SDM kita harus mampu menghadapi dan memanfaatkan dunia tehnologi yang berubah sangat cepat. Dalam kaitan ini , lanjut Tamzil, seluruh ASN diminta segera memperkuat diri utuk menjadi agen transformasi penguat SDM dan menjadi agen transformasi dalam membangun talenta talenta bangsa.
Imbuhnya, ASN juga dituntut untuk selalu open mind, terus melakukan inovasi, penyederhanaan proses kerja, memanfaatkan kemajuan ilmu pengetahuan tehnologi dan kolaborasi dengan pihak pihak terkait. Untuk itu ASN diminta untuk tidak terjebak dengan ego- sektoral , ego organisasi danego – progamnya masing masing. Sekali lagi , semua permasalahan yang ada di masyarakat bersifat lintas sektor dan lintas daerah. Dengan berkolaborasi serta pemanfaatan ilmu pengetahuan dan tehnologi, ASN bisa mengaktualisasikan baktinya secara lebih baik kepada masyarakat, bangsa dan negara
“Upaya pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat juga harus ditingkatkan. ASN harus banyak melakukan penyesuaian untuk mengantisipasi perubahan zaman. Mau tidak mau , ASN harus melayanai masyarakat dengan sungguh sungguh, meningkatkan tata kerja dan tata kelola pemerintah serta menjaga akuntabilitas. Mari dalam momentum HUT Korpri ini kita bekerja dengan profesional dengan melayani masyarakat dengan baik” Ungkapnya. (St.Zul/wwk/bd)