Batang – Salah satu bentuk kepedulian Penyuluh agama Islam Kecamatan Tulis terhadap tempat ibadah adalah melaksanakan program Gerakan Masjid Musholla bersih, indah, rapi dan aman (GEMBIRA), dimana semua penyuluh bergerak untuk melakukan kerja bakti membersihkan tempat-tempat ibadah itu. Program ini merupakan salah satu unggulan Penyuluh agama Islam Kecamatan Tulis. Seperti kali ini bertempat di Musholla At-Taqwa Desa Jrakahpayung Kecamatan Tulis pada hari Kamis (11/11) para penyuluh melaksanakan program itu bersama-sama dengan masyarakat di lingkungan tempat ibadah itu.
Kepala KUA Kecamatan Tulis H. Ahmad Nurfatoni, dalam pertanyataanya mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan itu, menurutnya kegiatan itu sangat baik dan mulia dan dapat bermanfaat kususnya bagi tempat ibadah yang jadi targetnya.
“ Saya mengapresiasi dan mendukung sepenuhnya kegiatan sosial para penyuluh agama Islam seperti yang telah terlaksana ini, karena program tersebut sangat mulia dan memberikan kemanfaatan kepada masyarakat secara langsung,“ ujar Ahmad Nurfatoni.
Dia juga menegaskan agar para penyuluh sebelum melaksanakan kebersihan di suatu tempat untuk melakukan koordinasi secara baik dengan para tokoh masyarakat disekitarnya, agar mereka dapat memberikan dukungan secara nyata.
“ Saya sarankan para penyuluh untuk berkoordinasi secara baik dengan tokoh masyarakat dan pengampu tempat ibadah yang akan dijadikan sasaran kegiatan itu agar tidak menimbulkan masalah,” tegasnya.
Sementara itu Koordinator penyuluh agama Islam kecamatan Tulis Dewi Aminah, menyampaikan bahwa kegiatan itu selain sebagai resalisasi program, juga merupakan media untuk personal penyuluh agama Islam pada masyarakat.
“ Selain bersih-bersih, kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi untuk mengenalkan para penyuluh kepada masyarakat,” jelasnya .
Lebih lanjut Dewi Aminah mengatakan bahwa meskipun di setiap masjid atau musholla sudah mempunyai petugas kebersihan, namun tugas membersihkan masjid atau mushalla bukan hanya monopoli mereka.
“Selama mempunyai niat yang ikhlas dan mantap , siapa pun punya peluang yang sama untuk ikut membersihkan tempat ibadah baik masjid dan Musholla,”ungkapnya.
“Menjaga kebersihan dan kerapian masjid dan musholla merupakan amalan yang tak kalah baik dan istimewanya dengan beribadah di masjid atau mushalla itu,” tambahnya
Takmir musholla At-Taqwa, Anandho, menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat membantu masyarakat. Tempat ibadah menjadi bersih dan indah. Sehingga diharapkan para jamaah menjadi lebih rajin dan khusyuk dalam melakukan ibadah di musholla tersebut. (Nanang/Ap/Zy)