Kudus – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kudus bekerjasama dengan PMI Kudus melaksanakan bakti sosial donor darah di Aula Kemenag , Rabu (6/1/2021).
Kegiatan ini merupakan salah satu agenda dari rangkaian kegiatan peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke 75 dengan melibatkan ASN Kemenag dan ASN lintas sektor. Mereka berasal dari, guru, pengawas, pegawai KUA, ASN Kemenagdan madrasah negeri serta ASN lintas sektor yang berlokasi di sekitar Kantor Kemenag.
“Donor darah dilakukan untuk berbagi kepada warga yang membutuhkan , hal ini sejalan dengan moto kementerian Agama yakni “ Ikhlas Beramal”. Dari moto itulah kita jabarkan dengan aksi donor darah ini. Setetes darah yang didonorkan sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan . Semoga ini benar benar bermanfaat dan jadi lading amal bagi mereka yang mendonorkan darahnya.” Jelas kepala Kemenag, Akhmad Mundakir saat memberikan sambutanya.
Sementara itu Humas PMI Kudus, Praptiningsih pada kesempatan tersebut menyampaikan , sinergitas PMI dalam membantu ketersediaan darah di Rumah Sakit yang ada di Kabupaten Kudus menjadi hal yang penting , pihaknya akan selalu siap membantu seluruh instansi atau lembaga yang melakukan kegiatan donor darah.
Dirinya berterimakasih dan berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan dengan rutin dan dapat menjadi contoh bagi instansi lain yang ada di Kabupaten Kudus, ujarnya
Sebanyak 16 kantong darah berhasil didonorkan, dengan harapan semoga setiap tetes darah yang disumbangkan oleh para pendonor dapat menjadi secercah kehidupan bagi saudara saudara yang membutuhkan. (St.Zul/wwk/rf).