081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Siswa-Siswi MIN 9 Boyolali Terima Suntikan Vaksin Covid 19

Salah satu Siswa MIN Boyolali menerima suntukan Vaksin Covid 19 jenis Sinovac pada Kamis (23/12)

Boyolali – Virus covid 19 atau corona sampai sekarang belum hilang dan masih ada. Banyak varian atau mutasi virus covid 19 yang menyebabkan manusia mudah terinveksi, contohnya varian alfa, delta, gama, dan yang terbaru adalah omicron. Oleh karena itu, setiap orang masih harus menjaga protokol kesehatan dengan 5 M dan melakukan vaksin, agar terhindar dari virus covid 19. Program pemerintah untuk vaksinasi sudah menyasar ke anak-anak dengan umur 6-11 tahun. Dikutip dari https://covid19.go.id/ vaksinasi anak-anak dimulai pada bulan Desember 2021. Target sasarannya mencapai 26,5 juta anak di Indonesia.

Kamis (23/12), MIN 9 Boyolali dijadwalkan melakukan vaksinasi covid 19 yang diselenggarakan oleh Tim SATGAS covid 19 dan puskesmas Kecamatan Klego. Seluruh siswa dan siswi yang belum divaksin, wajib mengikuti vaksin. Vaksin yang digunakan adalah vaksin Sinovac.  Penggunaan vaksin Sinovac untuk vaksinasi anak usia 6-11 tahun dilakukan atas dasar izin Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI. Vaksinasi bagi anak usia 6-11 ini bertujuan melindungi mereka dari paparan Covid-19 dan memberikan keamanan saat melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas. Oleh karena itu, MIN 9 Boyolali sebagai madrasah mendukung program pemerintah tersebut, agar pelaksanaan PTM terbatas dapat berjalan lancar tanpa adanya siswa atau siswi yang terpapar covid 19.

Kepala MIN 9 Boyolali, sugiyanto menyambut gembira pelaksanaan vaksinasi bagi siswa siswi MIN 9 Boyolali. Menurutnya pelaksanaan vaksinasi  tersebut dalam rangka memberikan perlindungan bagi siswa siswi MIN 9 Boyolali dalam melaskanakan pembelajaran tatap muka dan memberikan rasa aman bagi orang tua siswa.

“P1elaksanaan vaskinasi bagi siswa siswi MIN 9 Boyolali adalah dalam rangka mensukseskan program pemerintah, disamping itu juga memberikan rasa aman bagi orang tua ketika melepas putra putrinya untuk melaksanakan pembelajaran taap muka.” Kata sugiyanto

Vaksinasi di MIN 9 Boyolali berjalan dengan lancar, dimulai dari kelas 1, 2, dan 3 pukul 08.00 WIB sampai 09-30 WIB. Dilanjutkan dengan kelas 4, 5, dan 6 yang dimulai pukul 09.30 WIB sampai 10.30 WIB. Siswa-siswi MIN 9 Boyolali yang divaksin hari ini berjumlah 198 dari total 225 siswa. Selain vaksin di madrasah ada juga siswa dan siswi sudah vaksin di tempat lain, seperti balai desa, puskesmas, dan tempat lain yang menyediakan vaksinasi. Para siswa dan siswi didampingi oleh orang tua dengan tertib melakukan tahapan-tahapan yang dimulai dari mengumpulkan Kartu Keluarga, screening, dan penyuntikkan vaksin. Meskipun ada beberapa anak yang takut untuk disuntik, namun setelah dibujuk mereka berani untuk divaksin.

Vaksin covid-19 sudah dijamin keamanan dan kehalalannya oleh lembaga-lembaga pemerintah, seperti BPOM, Kementerian Kesehatan, dan MUI. “Oleh karena itu, mari kita sukseskan vaksinasi, agar terhindar dari virus covid. Meskipun sudah divaksin, siswa siswi MIN 9 Boyolali tetap harus menaati protokol kesehatan sampai virus covid 19 hilang dan kehidupan kembali seperti sebelum adanya virus covid 19” Pungkas Kepala MIN 9 Boyolali.(adm/Zoelva/Jaim/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content