081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

Whistle Blower

Tidak Kurang dari 4000 Orang Ramaikan Jalan Sehat HAB ke-73 Kemenag

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Batang – Untuk memeriahkan HAB ke-73 Kementerian Agama dan menambah kerukunan, maka Kemenag Kab. Batang mengadakan jalan sehat yang diikuti oleh kurang lebih 4000 peserta dari seluruh keluarga besar Kemenag pada Kamis, (20/12) yang lalu.

Ketua Panitia HAB 73 Kemenag Kab. Batang Abdul Wahab dalam keterangannya menyatakan bahwa dalam rangka HAB kali ini Kemenag Kab. Batang mengadakan peringatan dengan sederhana, diawali dengan dengan lomba-lomba olah raga dan seni baik yang dilaksanakan oleh kantor kemenag Kab. Batang , KKMI maupun pokjaluh. Sedangkan Jalan sehat ini adalah salah satu kegiatan yang melibatkan seluruh potensi kemenag beserta keluarganya dan rangkaian peringatan HAB akan ditutup dengan, tasyakuran dan upacara besar yang akan dilaksanakan besuk pada tanggal 3 Januari 2019.

“Dalam rangka HAB ke 73 kali ini Kemenag Kab. Batang mengadakan peringatan dengan sederhana, diawali dengan dengan lomba-lomba olah raga dan seni baik yang dilaksanakan oleh kantor kemenag , KKMI maupun pokjaluh sedangkan jalan sehat ini adalah salah satu kegiatan yang melibatkan seluruh potensi kemenag beserta keluarganya, dan rangkaian peringatan HAB akan ditutup dengan, tasyakuran dan upacara besar yang akan dilaksanakan pada tanggal 3 Januari 2019”, katanya.

Abdul wahab juga mengatakan bahwa jalan sehat HAB ke  73 ini di terselenggara atas kerjasama dari seluruh potensi yang ada di kemenag kab. Batang yang didukung oleh sponsor dari luar institusi seperti bank BRI,bank Mandiri Syariah, bank BNI Syariah, Bank Jateng, bank Muamalat, Kospin Jasa Syariah, Kospim NU, PT. Bhimasena Power, Santafi serta Ansor/Banser Cabang Batang.

Sementara itu, kepala Kantor Kemenag Kab. Batang Kudifah saat melepas  peserta jalan sehat itu menyampaiakan ucapan terimakasih kepada seluruh keluarga besar kemenag Kab. Batang yang telah berpartisipasi dalam acara ini, juga para sponsor yang ikut membantu penyelenggaraan ini. Dirinya juga mengatakan bahwa jalan sehat ini bertujuan untuk ajang silaturahmi antar semua ASN Kemenag serta seluruh potensi yang ada beserta keluarganya, jalan sehat akan dapat menyehatkan badan, dengan sehat itu akan dapat memicu pelayanan masyarakat dan peningkatan kinerja yang akhirnya dapat menambah kepercayaan masyarakat pada kementerian Agama.

“Saya mengucapan terimakasih kepada seluruh keluarga besar kemenag Kab. Batang yang telah berpartisipasi dalam acara ini, juga para sponsor yang ikut membantu penyelenggaraan ini, jalan sehat ini bertujuan untuk ajang silaturahmi antar semua ASN Kemenag serta seluruh potensi yang ada beserta keluarganya,juga dapat menyehatkan badan, dengan sehat itu akan dapat memicu pelayanan masyarakat dan peningkatan kinerja yang akhirnya dapat menambah kepercayaan masyarakat pada kementerian Agama,” tuturnya. (Zy/rf)

Skip to content