Ribuan Santri, Padati Kota Pati

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Pati – Ribuan santri memadati jalanan Kota Pati untuk memperingati Hari Santri Nasional, kegiatan dipusatkan di Alun-alun simpang lima Pati. Senin sore, (22/10/2018)

Apel dipimpin langsung oleh Bupati Pati Haryanto dengan didampingi jajaran Forkompinda Kabupaten Pati. “Kita berkumpul sore ini dalam rangka peringatan hari santri Nasional tanggal 22 oktober 2018. Peringatan hari santri kita meriahkan dengan kirab dan juga dilaksanakan dari Sabang sampai Merauke,” kata Bupati dalam sambutannya.

“Kita teruskan pengabdian diberbagai bidang baik di Eksekutif, legeslatif dan banyak lagi di bidang-bidang lain dengan tujuan satu untuk NKRI. Santri diharapkan selalu membina kerukunan umat beragama yang merupakan referensi tersendiri,” imbuh Bupati.

Selain itu, Bupati berharap santri sebagai pelopor menjaga persatuan dan kesatuan. “Bersama santri kita juga berharap membawa kedamaian dan sesuatu yang baik di wilayah masing-masing,” lanjut Bupati.

Usai apel, peserta melakukan kirab yang diikuti dari santri se Kabupaten Pati. (PN/AM/bd)