Ratusan Siswa MAN 1 Pati Ikuti Vaksinasi Covid-19

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Pati – Upaya pemerintah mengurangi learning loss pada siswa akibat pandemi Covid-19 adalah dengan melakukan pembelajaran tatap muka (PTM). PTM di MAN 1 Pati dilaksanakan dengan memperoleh izin dari pemerintah daerah serta guru sudah melakukan vaksinasi. PTM di MAN 1 Pati juga mengedepankan kesehatan dan keselamatan siswa. Oleh karena itu selanjutnya pemberian vaksin tidak hanya pada guru tetapi juga kepada siswa.

Untuk memperlancar kegiatan PTM di MAN 1 Pati, pada Kamis (21/10/2021) segenap tim kesehatan yang dipimpin dr Slamet Sutaryo sebagai ketua tim vaksin RSUD RAA Soewondo Pati dibantu oleh guru melaksanakan giat vaksinasi masal terhadap siswa MAN 1 Pati yang umurnya sudah diatas 16 tahun.  Jenis vaksin yang diberikan adalah Astrazeneca. Kegiatan tersebut dimulai dari pukul 7.30 – 12.00, dan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan. Siswa diwajibkan untuk membawa fotokopi kartu keluarga / ktp dan surat pernyataan bersedia divaksin oleh orang tua sebagai syarat registrasi. Pihak RSUD Soewondo menyiapkan sekitar 500 dosis vaksin Covid-19 untuk kegiatan ini.

 “Alhamdulillah dapat melaksanakan vaksin dengan lancar, ikut senang dan sangat luar biasa vaksinasi kali ini karena peserta yang ikut vaksin banyak” ungkap Rahma siswa kela XII Ips 1 yang telah menerima vaksin. Rahma juga menambahkan pesan untuk teman-teman yang belum vaksin agar tidak takut karena vaksin aman dan halal.

Berikut tahapan vaksinasi di MAN 1 Pati: 1. Registrasi (dilakukan untuk mengetahui siswa yang akan divaksin dan mengumpulkan surat pernyataan); 2. Meja screening (dilakukan pengecekan kondisi kesehatan); 3. Meja injeksi (proses vaksinasi berlangsung); 4. Observasi (menginput data penerima vaksin). Dalam pelaksanaanya dosis yang terpakai sejumlah 475, hal tersebut dikarenakan ada beberapa yang masih dibawah 16 tahun dan ada beberapa yang tidak lolos pada saat screening. Setelah disuntik vaksin siswa diminta untuk istirahat di sekolah selama 30 menit untuk mengantisipasi jika terjadi Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI). Beberapa efek samping setelah melaksanakan vaksinasi Covid-19 berupa nyeri pada daerah suntikan, sakit kepala, mengantuk, dan demam ringan. (ar/at)