Siswi MTs Abadiyah Pati Raih Tiga Medali Pada Ajang IMC 2021

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Pati- Siswi MTs Abadiyah Pati berhasil mendapatkan dua medali perak dan satu medali emas runner up star dalam Olimpiade Indonesian Match Contest (IMC) 2021.

Indonesian Match Contest (IMC) adalah olimpiade yang diselenggarakan oleh Galaxy Shine Edu Indonesia. Pada ajang olimpiade ini diselenggarakan secara perjenjang kelas baik SMP/MTs maupun SMA/MA. Kontingen MTs Abadiyah dalam kesempatan ini diwakili oleh tiga delegasi yaitu jenjang kelas 9 diwakili oleh Amel Galuh Lukhita dan Rizkia Zahwa, sedangkan untuk kelas 8 diwakili oleh Ulin Nikmah.

Setelah babak Final Round yang diselenggarakan pada tanggal 7 Oktober yang diikuti 430 partisipan, akhirnya diperoleh para juara dan peraih medali pada kegiatan olimpiade yang telah diumumkan pada hari Minggu 10 Oktober 2021. Dan dari hasil yang telah diumumkan tersebut, kontingen MTs Abadiyah berhasil memperoleh tiga medali dengan rincian berikut:

  1. Amel Galuh Lukhita (emas)
  2. Rizkia Zahwa (perak)
  3. Ulin Nikmah (perak)

Disela-sela waktu bimbingan rutin dengan guru pembimbing diruang khusus yang digunakan untuk memberi materi tambahan kepada ketiga anak tersebut. Ali Syarifudin mengatakan rasa bangganya terhadap ketiga anak didiknya yang mengikuti ajang tersebut dan telah mendapatkan hasil yang memuaskan dan bisa mempersembahkan kembali medali untuk MTs Abadiyah.

“Alhamdulillah saya ucapkan atas medali emas yang saya peroleh kali ini dalam ajang olimpiade Indonesian Match Contest (IMC), dan juga dua medali perak yang diraih oleh teman saya yaitu Rizkia Zahwa dan Ulin Nikmah. Semoga bisa bermanfaat dan mendapat barokah untuk kita semua,” ucap Amel Galuh yang berhasil mendapatkan medali emas saat diwawancara di tempat yang sama.

Ditemui secara terpisah pada Rabu (27/10), Kepala MTs Abadiyah Pati Saiful Islam pun ikut memberikan ucapan rasa syukur dan bangga atas pencapaian yang telah diperoleh oleh anak didiknya yang kembali berhasil mendapat medali. “Alhamdulillah,, Saya mendapatkan informasi bahwasanya tidak hanya satu medali, melainkan berhasil mendapatkan tiga medali,” ucap Saiful

Medali emas kali ini terasa sangat istimewa bukan hanya sekadar medali emas biasa, medali ini terasa istimewa kerena adanya tambahan title runner up star of IMC grade 9 yang didapatkan atas nama Amel Galuh Lukhita. (rf/at)