Koordinasi Persiapan PKKM Tahunan

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kab. Pekalongan – Semua unsur MTs N 2 Pekalongan, mulai dari pimpinan madrasah, dewan guru hingga tenaga kependidikan mengikuti rapat sosialisasi dan koordinasi di ruang kelas 7C. (Senin, 13/12/2021).

Agenda rapat yang dilaksanakan mulai pukul 10.00 ini adalah sosialisasi terkait pelaksanaan PKKM (Penilaian Kinerja Kepala Madrasah) Tahunan.  Rapat dipimpin oleh Plt Kepala TU, Rohman, S.Pd.I. Ia membacakan Keputusan Kepala Madrasah No. 632/Mts.11.104/PP.00.5/12/2021 tentang Penetapan Susunan Anggota Tim dan Koordinator Bidang PKKM Tahun 2021.

Acara  kemudian dilanjutkan dengan sambutan Kepala Madrasah. Dalam sambutannya, Imam Sayekti, S.Pd., M.Si., M.Pmat menyampaikan tentang dasar penyelenggaraan PKKM Tahunan sebagai bahan evaluasi kinerja kepala madrasah setiap tahun. Ia juga menjelaskan bahwa PKKM Tahunan berbeda dengan PKKM 4 Tahunan.

Pada PKKM Tahunan, penilai merupakan pengawas madrasah dari Kankemenag Kabupaten, sedangkan penilai pada PKKM 4 tahunan berasal dari Kanwil Kemenag Provinsi. Komponen yang dinilai juga berbeda. Pada PKKM Tahunan, ada 4 komponen yang dinilai, sedangkan pada PKKM 4 tahunan terdapat 5 komponen. Komponen yang dinilai pada PKKM tahun 2021 ini antara lain : 1) Upaya Pengembangan Madrasah; 2) Pelaksanaan Tugas Manajerial; 3) Pengembangan Kewirausahaan ; dan 4) Supervisi GTK dan PKG.

“Saya berharap, semua civitas akademika bisa berpartisipasi aktif dalam menyukseskan pelaksanaan PKKM Tahunan yang akan dilaksanakan pada 27 Desember 2021. Marilah kita bekerja sama dengan baik, mempersiapkan segala dokumen dengan baik, sehingga hasil yang dicapai nanti sesuai harapan”, tuturnya kepada seluruh peserta rapat.

Sementara itu, Ketua Tim, Hj. Tuti Susilawati, S.Ag.,M.Pd.I. selaku Waka Kurikulum menyampaikan penjelasan teknis terkait schedule persiapan hingga pelaksanaan PKKM tahun 2021.

Menurut keterangannya, kegiatan persiapan dimulai sejak Jumat, 10 Desember 2021 yakni dengan adanya rapat koordinasi terbatas unsur pimpinan madrasah terkait penyusunan tim dan koordinator bidang. Kegiatan persiapan akan dilaksanakan hingga Jumat (24/12) berupa bedah instrumen, simulasi, gladi kotor dan gladi bersih. Ia juga menekankan kepada semua anggota agar bisa berkoordinasi dalam bidangnya masing-masing terutama untuk melengkapi dokumen yang dibutuhkan sebagai bukti penilaian.

“Apabila ada dokumen yang berkaitan dengan kurikulum, kesiswaan, humas, sarpras maupun ke-TU-an, maka tim bisa berkoordinasi dengan para waka dan staff TU”, ujarnya. Di akhir rapat, semua peserta berdoa agar rangkaian PKKM Tahun 2021 ini berjalan lancar dan sukses mulai dari persiapan hingga hari-H pelaksanaannya nanti. (Why/Ant/bd).