H. Ibnu, Pantang Shut Down Sebelum Dow1

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kebumen – Pantang Shut Down Sebelum Down, pesan tersebut disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen H. Ibnu Asaddudin saat menyemangati para para operator EMIS dilingkungannya pada pembukaan kegiatan Sosialisasi EMIS 4.0 dan Pengisian Data Peserta Didik Madrasah (DPDM) Madrasah Tsanawiyah Di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen, Senin (21/02) di aula MTs.N 1 Kebumen.

Hal tersebut disampaikan H. Ibnu mengingat betapa pentingnya data EMIS (Education Management Information System) untuk perencanaan dan keberlangsungan madrasah. Menurutnya, jika madrasah ingin sukses dari awal, sukseskan dulu pendataan EMIS dengan tepat waktu, cepat dan akurat. Semboyan “Pantang Shut Down Sebelum Sebelum Down” harus menjadi semangat bapak/ibu untuk lebih cepat dan tepat waktu menyelesaikan pekerjaan.

“Membangun data memang sulit, tetapi membangun tanpa perencanaan adalah ngawur,” katanya.

Dalam lanjutan sambutannya H. Ibnu juga menegaskan bahwa tugas para operator EMIS sangatlah penting  untuk keberlangsungan madrasah, karena di tangan merekalah para operator data akan direkam dengan baik.Tetapi penanggung jawab kevalidan data semuanya menjadi tanggung jawab Kepala madrasah.

Untuk itu, dihadapan para operator, Kasi Pendidikan Madrasah  Hj. Suwaibatul Aslamiyah dan Kepala MTs.N 1 Kebumen H. Sugeng Warjoko yang hadir pada sosialisasi tersebut, Kakankemenag menekankan pentingnya menjaga kebersamaan dan kerjasama yang baik diantara mereka dengan para operator.

“Perhatikan kesejahteraannya, maka Insya Allah mereka akan melaksankan tugasnya dengan baik dan penuh tanggung jawab,” pesannya.

Mengakhiri sambutannya, H. Ibnu juga tidak lupa mengucapkan apresiasi dan penghargaan yang setinggi – tingginya kepada seluruh operator dan Kepala Madrasah serta jajaran Seksi Pendidikan Madrasah yang telah mensukseskan pendataan EMIS dilingkungannya.

Dalam sambutan lainnya, Sugeng Warjoko Kepala MTs.N 1 kebumen sekaligus panitia pelaksana menekankan pentingnya melakukan empat hal penting untuk mensukseskan pendataan EMIS. Emapat hal tersebut yaitu : 1. Komitmen memberikan data yang valid, 2. Ketelitian entry data, 3. Kesabaran dalam melakukan entry, dan yang ke 4. Adalah tingkat profesionalisme kita sebagai operator, kepala madrasah dan seluruh elemen madrasah harus dikedepankan.

“Mari kita tingkatkan profesionalisme kita bersama dengan tetap mengedepankan komitmen kebersamaan,” pungkasnya.(fz/bd).