081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Balitbang Agama Survei Literasi Al-Qur’an di Pemalang

Pemalang – Balai Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Agama Semarang melaksanakan survei nasional literasi kitab suci: indeks baca tulis Al-Qur’an pada peserta didik SLTP di Kabupaten Pemalang selama 2 (dua) hari mulai tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan tanggal 1 Agustus 2023. Literasi Al-Qur’an adalah pengetahuan dan kecakapan untuk membaca dan menulis huruf Al-Qur’an. Lokus pengukuran yang ditunjuk adalah MTs Salafiyah Al Masykuriyah Datar, Kecamatan Warungpring dan SMP Muhammadiyah 6 Petarukan. Survei literasi baca tulis Al-Qur’an ini dilatarbelakangi hasil beberapa penelitian dan survei-survei terhadap kemampuan membaca dan menulis huruf Al-Qur’an yang menunjukkan tingkat literasinya masih rendah. Kementerian Agama RI merilis hasil survei pada tahun 2020, yang menunjukkan bahwa baru sekitar 40% masyarakat Indonesia mampu membaca Al-Quran dengan baik dan benar. Petugas survei literasi baca tulis Al-Qur’an dari Balitbang Agama Semarang, Mazaya Fikrotil Aimmah, mengungkapkan bahwa tujuan dilaksanakannya survei ini adalah untuk mengidentifikasi tingkat kemampuan membaca, menulis dan memahami Al-Qur’an serta menemu-kenali langkah-langkah strategis dalam kerangka mengimplementasikan kebijakan dan program-program terkait baca tulis Al-Qur’an. “Hasil survei ini nantinya berupa analisis deskriptif tingkat kemampuan membaca dan menulis Al-Qur’an, peta tingkat literasi di satuan pendidikan dan rekomendasi kebijakan untuk penguatan  program-program literasi baca tulis Al-Qur’an”, kata Mazaya. Untuk mendapatkan data dalam survei tersebut dilakukan secara sampling terhadap siswa kelas 8 dan 9 di tiap sekolah/madrasah yang dipilih secara acak sebanyak empat siswa terdiri dari dua siswa laki-laki dan dua siswa perempuan. Salah satu satuan pendidikan yang ditunjuk yakni MTs Salafiyah Al Masykuriyah Datar merasa senang atas kehadiran petugas survei literasi Al-Qur’an dari Balitbang Agama Semarang ini. Kholidin, selaku kepala madrasah menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Balitbang menunjuk madrasahnya sebagai salah satu sasaran survei. Hal senada juga diungkapkan Kasi Pendidikan Madrasah, Khabibur Rokhman saat menerima koordinasi dari Balitbang Agama Semarang. “Atas nama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pemalang mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Balitbang Agama Semarang menunjuk MTs Salafiyah Al Masykuriyah Datar dan SMP Muhammadiyah 6 Petarukan sebagai lokus pengukuran literasi Al-Qur’an.” “Kami berharap agar survei ini bisa memberikan masukan bahan kebijakan pemerintah dalam meningkatkan literasi Al-Qur’an di lingkungan pendidikan”, lanjut Khabib. (hbb/fi/rf)
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content