Kemenag Selenggarakan Bimtek Persiapan PAI Award Tingkat Provinsi

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Purworejo – Dalam rangka Seleksi Penyuluh Agama Islam Award (PAI Award) 2023 tingkat Provinsi Jawa Tengah, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purworejo menyelenggarakan bimbingan teknis pada Sabtu (24/6/2023) yang diikuti oleh enam peserta terdiri dari para juara PAI Award Tahun 2023 tingkat Kabupaten Purworejo yaitu Rr. Farida (KUA Loano 1), Aan Muta’alim, S.Pd.I. (KUA Kemiri), Puji Astuti, S.Sy. (KUA Bayan), Muhamad Irfan Romadhon (KUA Purworejo 2), Ikhsanuddin, A.Ma. (Pokjaluh Kab. Purworejo), dan Wardatum Miskiyah, S.H. (KUA Grabag 2).

Bimbingan teknis bertempat di aula Kemenag Purworejo yang didampingi langsung oleh Kasi Bimas Islam, Muh Basuni, S.Ag. “Dengan adanya bimbingan teknis persiapan pemilihan Penyuluh Agama Islam (PAI) Award Tingkat Provinsi Jawa Tengah ini diharapkan para delegasi semua kategori lomba dapat lebih maksimal dan meraih prestasi yang terbaik untuk Kabupaten Purworejo,” kata Basuni. Dalam kegiatan tersebut, peserta mendapatkan bimbingan penulisan Karya Tulis Ilmiah dan teknis penyampaian materi paparan oleh Hj. Tatik Pudjiani, M.S.I. yang kesehariannya berprofesi sebagai Pengawas Sekolah Ahli Madya pada Kemenag Purworejo.

Acuan pelaksanaan kompetisi PAI Award berdasarkan Kepdirjen Bimas Islam Nomor 198/2023 tentang Juknis Pelaksanaan Penyuluh Agama Islam Award, dimana Kemenag Purworejo akan mengikuti enam dari tujuh kategori yang dilombakan di tingkat Provinsi yaitu Peningkatan Literasi Alqur’an, Kesehatan Masyarakat, Pendampingan Kelompok Rentan, Metode Penyuluhan Baru, Pemberdayaan Ekonomi Umat, dan Penegakan Hukum. (kmd/sgy/bd)