Kepala Kankemenag Tanda Tangani Perjanjian Kerjasama Dengan Bank Mandiri

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Temanggung – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung menjalin kerjasama dengan PT. Bank Mandiri (Persero) TBK dalam hal penyediaan layanan pembayaran gaji, uang makan, tunjangan profesi guru PNS, pemberian kredit dan fasilitas perbankan lainnya. Perjanjian kerjasama tersebut ditandai dengan penandatanganan Memorandum Of Understanding (MoU) atau nota kesepahaman yang dilaksanakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, Kamis (03/11).

Hadir dalam acara tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, Kasubbag TU, Kasi dan Penyelenggara, Ketua APRI, Ketua Pokjawas, Ketua Pokjaluh, Kepala MAN, Kepala MTsN, Kepala MIN, Perencana dan Bendahara pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung,  H. Ahmad Muhdzir memberikan apresiasi atas terciptanya kerjasama antara kedua belah pihak. Ia menyampaikan jika penandatanganan perjanjian kerjasama tersebut sebagai tindak lanjut dari kerjasama yang telah dilaksanakan antara pimpinan pusat PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk, dengan Sekjen Kementerian Agama RI.

Menurut H. Ahmad Muhdzir, penandatangan kerjasama ini bertujuan untuk membangun komunikasi, koordinasi dan kolaborasi dalam membantu percepatan program-program Kementerian Agama melalui layanan berbasis Informasi dan Teknologi milik Bank Mandiri. 

Selain itu juga berharap Bank Mandiri bisa memberikan pelayanan yang terbaik bagi ASN Kementerian Agama Kabupaten Temanggung serta bisa saling menguntungkan diantara keduanya. “Semoga penandatanganan MoU ini bisa memberikan banyak manfaat bagi kedua belah pihak,” harapnya.

Kerjasama ini dimaksudkan untuk membangun komunikasi, koordinasi dan kolaborasi melalui layanan yang diberikan Bank Mandiri,” ungkapnya.

PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk diwakili Regional Operation Head, Area Magelang Kukuh Trikadarmanto Suhadi, berharap agar kerjasama tersebut dapat memberikan kemudahan dan manfaat bagi pengawai Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung. “Kami mengharapkan Kementerian Agama selalu mensupport kami untuk kerja sama yang semakin bagus dan kami juga akan terus ikut andil dalam proses pensejahteraan guru dan karyawan dengan menjadi partner yang baik bagi instansi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung,” pungkasnya.(sr/bd)