MAN 1 Pati Gondol 4 Medali pada POPDA 2017 Kab. Pati

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Pati – Pekan Olahraga pelajar Daerah (Popda) dinilai sebagai salah satu pilar pembinaan olahraga nasional. Dimana dari ajang tersebut sering dilahirkan atlet-atlet berbakat dan berprestasi. Selain itu Popda bisa juga menjadi ajang silaturahmi dan komunikasi antar pelajar dan sekolah.

Pekan olahraga pelajar daerah (Popda) Kabupaten Pati mempertandingkan cabor beregu yaitu: Sepakbola, Bola Voli, Bola Basket, dan Sepak Takraw.  Juga cabor perorangan untuk seleksi karesidenan yaitu: Karate, TaeKwonDo, dan Pencak Silat,  baik tingkat SD/Sederajat, SMP/Sederajat, maupun SMA/Sederajat, berlangsung di GOR Pesantenan Pati (13-16/3).

Kepala MAN 1 Pati Moh Kodri saat ditemui di ruang kerjanya. menginformasikan, Man I Pati adalah salah satu madrasah yang turut andil dan berhasil meraih 4 medali dalam ajang tersebut, Medali yang diraih MAN 1 Pati meliputi cabang lomba taekwondo, pencak silat, dan tenis meja. Aulia Fajar Putri meraih juara 1 (satu) cabang Lomba Taekwondo putri, disusul rekannya putra Alfian Taufik Hidayat menduduki juara 2 (dua). Pencak silat putra Andrian Wicaksono meraih juara 2 (dua). Aulia Putri dari cabang tenis meja putri mempersembahkan juara 3 (tiga).

Kodri mengatakan, Keberhasilan tersebut merupakan kerja keras siswa berlatih dibawah bimbingan Guru Ekskul. Persiapan matang sebelum bertanding telah diagendakan sesuai jadwal latihan. Sejak bulan Agustus Tahun 2016 siswa telah berlatih rutin. Intensitas dan volume latihan ditambah sejak 2 bulan terakhir sebelum bertanding. Bahkan, pada hari ahad tetap berlatih, ujarnya.

Lebih lanjut Kodri menjelaskan, Pembina Ekskul Taekwondo dan Tenis Meja Agus Pramomo senantiasa memotivasi siswa-siswinya saat berlatih juga bertanding:” Jangan takut, hadapi dengan fokus siapapun lawanmu.” Hal ini ditegaskan juga oleh Herwan dan Pujiono selaku pembina Ekskul MAN 1 Pati. Olahraga beladiri membutuhkan latihan serius dan keberanian bertanding, tandasnya.

Kodri sangat mengapresiasi positif dan merasa bangga atas prestasi yang diraih anak didiknya di POPDA tahun ini. Dia menegaskan agar tetap tekun dan serius berlatih pada POPDA tahun depan,  “semoga perolehan jumlah medali untuk MAN 1 Pati dapat bertambah, pintanya.

Selanjutnya intensitas latihan ditambah bagi Aulia Fajar Arum yang akan berlaga pada POPDA Tingkat Karesidenan bulan April mendatang. Tetaplah maju srikandi Taekwondo MAN 1 Pati untuk meraih prestasi. Semoga Allah SWT meridhoi…Amin, ucap Kodri mengakhiri penjelasannya. (Athi’/bd)