Maulid Fest 2023 Kota Magelang Jadi Ajang Kompetensi Seni Religi

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kota Magelang (Humas) – Ratusan pelajar dan masyarakat memadati GOR Samapta Komplek Sport Center Gelora Sanden mengikuti pembukaan Maulid Fest 2023 Kota Magelang, Senin (9/10/2023). Dalam kegiatan rutin tahunan yang dinisisasi oleh Pemerintah Kota ini, Kepala Kantor Kemenag Kota Magelang turut hadir dan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan dalam rangka peringati Maulid Nabi Muhammad SAW.

”Peringatan Maulid Nabi ditahun ini lebih meriah dari sebelumnya. Ada 21 group shalawat yang ikuti festival kali ini, dan pesertanya pun ada yang dari luar kota. Selain itu ratusan siswa Tk dan SD ikut juga memeriahkan lomba lomba mewarnai dan menggambar di Tenis Indoor Moncer Serius kompleks Sport Center,” tutur Sofia Nur.

Acara dibuka secara langsung oleh Wali Kota Magelang, Muchamad Nur Aziz dirinya berharap melalui kegiatan ini semakin menambah kerinduan umat Islam kepada Rasulullah.

“Melalui kegiatan ini, kita bisa mencontoh semua akhlak Nabi Muhammad SAW, selalu mengingat Nabi berjuang. Mudah-mudahan mereka (peserta) bisa punya mental seperti Nabi Muhammad SAW,” tutur Aziz.

Dimeriahkan dengan berbagai ajang kompetensi seperti Festival Shalawat, Lomba Mewarnai dan Menggambar antar pelajar se-Kota Magelang, serta pengajian akbar. Gelaran Maulid Fest 2023  tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya, lebih meriah karena dilaksanakan selama dua hari. Baik peserta maupun pengunjung akan dimanjakan dengan beraneka ragam lapak produk kreatif dan kuliner yang dijajakan oleh 60 pelaku UMKM Kota Magelang. (HS/bel)