UPZ Kemenag Kota Semarang Rutin Tasarufkan Zakat

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang – Selasa (3/1/2023), Cholidah Hanum selaku Ketua UPZ Kankemenag Kota Semarang, selepas kegiatan penyerahan bantuan kepada 6 madrasah dan 400 sahabat Kemenag dalam rangka memperingati HAB ke-77 Kemenag tingkat Kota Semarang, di ruang kerjanya menuturkan, bantuan yang diberikan tersebut merupakan pentasarufan atas zakat profesi ASN Kementerian Agama Kota Semarang.

“UPZ Kankemenag Kota Semarang mengumpulkan zakat profesi ASN Kemenag Kota Semarang, zakat yang terkumpul tersebut kemudian disetorkan kepada BAZNAS Kota Semarang. Selanjutnya UPZ membantu mentasarufkannya kepada penerima asnaf di lingkungan Kemenag,” terangnya.

Menurutnya, pentasarufan rutin dilakukan oleh UPZ. “Pentasarufan rutin kami lakukan pada momen-momen tententu seperti, dalam rangka memperingati HAB Kemenag, bulan Ramadan menjelang Idul Fitri, dan juga momen lainnya misalnya, HUT RI dan Muharam,” ujarnya.

Ia menyampaikan pula, UPZ tidak hanya mengumpulkan dan membantu mentasarufkan zakat tersebut, tetapi juga melaporkannya kepada BAZNAS Kota Semarang. “Sesuai regulasi, UPZ Kemenag Kota Semarang melaporkan kepada BAZNAS Kota Semarang, baik pengumpulan atau jumlah perolehan zakat, maupun pentasarufannya,” tuturnya.

Ia berharap, kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh UPZ Kemenag Kota Semarang bermanfaat dan memberikan keberkahan, tidak hanya bagi penerima, tetapi juga untuk muzaki.(Hanum/NBA/bd)