Kafilah Juara STQ Nasional Dari Blora Mendapat Tali Asih Gubernur Jateng

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Blora – Kafilah lomba Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Jawa Tengah kemaren mendapatkan tali asih dari gubernur  Jawa Tengah, Ganjar Pranowo di Kantor Gubernur Jawa Tengah Semarang, setelah tim Jateng mampu meraih juara umum ke tiga STQ nasional ke XXIV pada tanggal 13-21 juli lalu di Kalimantan Utara di kota Tarakan.

Peserta dari Blora, Husnia (16 th)  yang dalam kesempatan tersebut menjadi juara harapan kedua lomba tahfidz 10 Juz Alquran putri mendapatkan hadiah uang pembinaan tunai dari gubernur Jateng sebesar 10 juta rupiah, menyampaikan kegembiraannya atas apresiasi yang diberikan oleh orang nomor satu di Jawa Tengah tersebut dan berharap akan dijadikan sebagai pemacu semangat untuk berprestasi lebih baik lagi di masa depan.

Dalam acara tersebut, Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi tingginya atas prestasi kafilah Jateng  yang berhasil menorehkan juara pada event nasional STQ ke XXIV di Kalimantan, begitu pula bagi Lembaga pembina Tilawatil Quran (LPTQ) Jateng, orang tua dan pembina yang telah membimbing sehingga anak anak dari kafiah Jateng  bisa menorehkan prestasi.

Ke depan Ganjar berharap, Jateng akan memiliki prestasi  lebih baik lagi dan berpesan pada peserta semua untuk selalu menjunjung tinggi sportifitas dan kejujuran dalam Lomba  Musabqoh seperti ini, karena kemenangan tersebut merupakan kemenangan yang sejati.

“kami minta peserta para pemenang lomba untuk terus berlatih dan mengamalkan Al Quran dan memiliki akhlakul Karimah sebagai generasi yang sangat dibutuhkan untuk saat ini dan mampu menjadi  contoh anak harapan bangsa yang baik dan benar” paparnya serius.

Sementara itu, Kepala Kankemenag Blora, Nuril Awar menyampaikan apresiasinya atas keberhasilan peserta STQ Nasional dan Blora ada yang mewakili dan berharap selanjutnya akan terus ditingkatkan pembinaan bagi Tilawatil AlQuran sehingga akan muncul bibit bibit anak berprestasi di bidang tilawah Quran lebih banyak lagi.

“kami sangat apresiasi dan berharap kualitas peserta STQ akan lebih meningkat untuk masa yang akan datang karena prestasi siswa yang baik dalam tilawah Quran bisa membawa nama baik daerah dan citra positif dalam pengamalan Alquran khususnya di Blora bahkan bisa juara satu nasional”ungkapnya.

Menurut Nuril,Kemenag akan berupaya terus memberikan motivasi agar anak memiliki keikhlasan, bukan mengejar materi karena ini syiar Islam dan membumikan Alquran. Lebih jauh lagi, agar Alquran mewarnai kehidupan dan menjadi pembimbing bagi masyarakat, dimana Alquran juga bukan hanya dibaca, tapi dipahami dan dilaksanakan dengan baik.

Adapun beberapa anak yang mendapatkan tali asih dan uang penghargaan dari Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo  antara lain Zahronnaswadari Pati sebagai juara 1 tilawah anak putra mendapatkan 50 juta,  Zumrotullutfiyah dari Rembang sebagai Juara 1 tahfidz 20 juz putri mendapatkan  50 juta, Mohammad Mas’ud dari Pati sebagai juara 2 lomba tilawah dewasa putra mendapatkan 40 juta, Diani Rosyidah dari purbalingga sebagai juara 3 tahfid 1 juz dan tilawah putri mendapatkan  30 juta, Imam Mawardi dari  kebumen mendapat juara harapan 2 lomba tahfid 10 juz putra mendapatan 10 juta dan Husnia dari Blora sebagai  juara harapan 2 lomba tahfid 10 juz putri mendapatkan  10 juta.(ima/bd)