Kemenag Blora launching Layanan Haji Satu Atap Dan Sosialisasi Zakat

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Blora – (27 Februari 2018) berlangsung pertemuan segenap Pimpinan dan Pegawai Kemenag Blora diikuti oleh 76 peserta yang terdiri dari Kakan Kemenag, Ka Sub Bag TU, Kasi Agama dan Gara Syariah, Ka KUA Kecamatan Se- Kabupaten Blora, Penyuluh PNS Se-Kabupaten Blora, Koordinator Penyuluh Agama Non PNS dan KBIH Se Kabupaten Blora.

Adapun agenda acara tersebut adalah Sosialisasi Tentang Pelaksanaan Zakat; Juga Sosialisasi Pelayanan Haji Satu Atap Hanya Dengan Bank Mega Syari’ah, dengan  nara sumber dari Kepala Kantor Kementerian Agama bapak H Nuril Anwar, SH. MH, dan Direktur Bank Mega Syari’ah Jakarta.  

Nuril menandaskan bahwa Untuk zakat Tunjangan Kinerja (Tukin) dan Tunjangan Profesi Guru (Sertifikasi) agar seluruh ASN yang beragama Islam di lingkungan Kemenag atau di Unit kerja bisa menyerahkan zakat dari penghasilan Tunjangan Kinerja maupun Tunjangan Profesi Guru kepada Badan Amil Zakat (Baznas) Kabupaten Blora melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kantor Kemenag Blora melalui mekanisme yang telah ditentukan. Berkaitan dengan Pelayanan Haji Satu Atap  yang bermitra dengan Bank Mega Syari’ah hanya melayani calon Jama’ah Haji yang prinsipnya hanya dilayani 1 (satu) hari.

 

            Dengan berlakunya Bazda maka zakat karyawan Kemenag seluruhnya masuk ke Bazda. Zakat Tunjangan Kinerja (Tukin) ini bisa naik atau turun, dimana pemotongan Tukin dan Profesi Guru supaya dengan keihlasan dan dihimbau kepada seluruh karyawaan untuk infaq dulu  dengan penuh keihlasan dulu.

Tunjangan Kinerja dan Profesi Guru diberi kebijakan untuk memilih melalui potongan baik ada 50 ribu, atau 100 ribu dan seterusnya dan Gaji pegawai dengan dipotong 2,5 % untuk Zakat, Infaq dan Shodaqoh.

 “ Untuk Kemenag Blora perlu ditindaklanjuti dari pada terlambat, sebab daerah-daerah lain sudah berjalan kaitannya zakat ini”, demikian ujar H Nuril Anwar SH. MH, dalam sambutannya dengan  dilanjutkan Launching Pelayanan Pendaftaran Haji Satu Atap.

Adapun untuk Pelayanan Haji, Nuril menandaskan Kemenag Blora sudah bertekad memberikan pelayanan masyarakat Blora yang terbaik maka dibangunlah Kantor Pelayanan Haji Satu Atap, sehingga hal tersebut perlu disosialisasikan kepada masyarakat dimana pelayanan Haji di Blora hanya 1 hari.

“Maka kehadiran para peserta ini dimaksudkan untuk membantu sosialisasi tentang pelayanan haji satu atap di lingkungan Kemenag Blora’Ujarnya serius.

“ Kita harus bersatu padu dan kompak agar masyarakat jadi tahu akan pelayanan ini, demikian pula alat yang digunakan IT sehingga bisa on air yang merupakan bagian dari peningkatan mutu pelayanan kepada masyarakat”tandasnya.

“untuk itu, pihaknya mengharapkan KBIH agar tahu bahwa pelayanan haji hanya cukup di Kemenag Blora dengan pelayanan dengan Bank Mega Syariah untuk diinfokan kepada jamaahnya masing masing.”imbuhnya.

Selain itu, diharapkan semua Kemenag harus bermitra dengan Bank-Bank untuk mempermudah melayani Calon Haji, dan dalam Pelayanan Haji Satu Atap, Kantor Kemenag Blora bekerjasama dengan Bank Mega Syari’ah dengan harapan bisa  saling menguntungkan  dan berlangsung abadi selamanya.

Dalam sambutannya Kepala Cabang Bank Mega Syari’ah Rembang, Endang menyampaikan bahwa Bank Mega Syari’ah untuk Semarang berdiri sejak tahun 2005 dan di Rembang mulai tahun 2008 bermitra dengan Kemenag guna mempermudah dan memuliakan Calon Jama’ah Haji, sehingga Mulai saat ini para Calhaj hanya sekali datang ke Kemenag Blora, maka layanan hanya berlangsung satu hari bisa dilayani dan langsung dapat Porsi, dengan membawa dana Rp 25,5 Juta.

“Satu kali datang semuanya bisa terlayani dengan baik dan kami akan memberikan kemudahan dan pelayanan jamaah akan selalu kami utamakan”paparnya..  (Kumaidi/Ima/bd)