081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

KPRI Ikhlas Kankemenag Kab. Blora Berikan Beasiswa Berprestasi Kepada Anggotanya

Blora – Dalam rangka hari Koperasi ke 74 KPRI Ikhlas pada Kankemenag Kab. Blora tahun 2021 memberikan beasiswa berprestasi kepada anggotanya, Rabu (8/9). Kegiatan yang digelar di Gedung Serbaguna KUA Kecamatan Blora I ini dihadiri oleh Kakankemenag Kab. Blora yang diwakili oleh Kasi Pendidikan Madrasah Fathul Himam, Ketua Koperasi Ikhlas Mustaqim, anggota koperasi, serta orangtua/wali atau penerima beasiswa.

Beasiswa ini diperuntukkan bagi putra-putri anggota koperasi tingkat SD/MI, MTs/SMP, SMA/SMK dan MA yang berprestasi.

“Ini merupakan program koperasi kepada anggotanya dengan tujuan untuk memberikan motivasi kepada putra-putri anggota koperasi agar kreatif sehingga lebih berprestasi untuk meraih cita-cita yang diharapkan.” ucap H. Mustaqim, S.Pd.I selaku ketua Koperasi Ikhlas.

Beasiswa yang diserahkan oleh Koperasi Ikhlas ini merupakan hasil seleksi dari anggota koperasi yang telah mendaftarkan anaknya pada penerima beasiswa.

“Saya ucapkan selamat kepada Bapak-Ibu yang putranya mendapatkan beasiswa berprestasi. Selamat untuk anak-anak yang telah terseleksi oleh Koperasi Ikhlas. Semoga dengan mendapatkan beasiswa berprestasi ini semakin semangat untuk mengejar cita-cita” ucap Fathul Himam selaku Kasi Pendidikan Madrasah pada sambutannya yang mewakili Kakankemenag Kab. Blora.

Lebih lanjut, Fathul Himam menyampaikan permohonan maaf Kakankemenag Kab. Blora karena sedang bertugas di Kudus sehingga tidak dapat menghadiri acara penyerahan beasiswa secara langsung.

Di penghujung sambutannya, Fathul Himam menyampaikan bahwa Koperasi Ikhlas diharapkan dapat bermanfaat untuk anggotanya sebagaimana prinsip koperasi dengan pengelolaan yang demokratis. “Saat ini koperasi ikhlas juga sudah maju mengikuti perkembangan zaman, Bapak Ibu yang membutuhkan kuota bulanan, token listrik juga bisa merapat ke Koperasi.” ujarnya

Assyifa Hifdzil Al Husna salah satu penerima beasiswa prestasi mengaku senang mendapatkan kesempatan ini. “Alhamdulillah kak, bahagia sekali. Soalnya baru pertama kali.” kata Syifa salah satu siswi SMP Islam Plus AL Banjari Blora yang mendapatkan beasiswa prestasi dari Koperasi Ikhlas.

Berikut daftar penerima beasiswa prestasi KPRI Ikhlas Blora:

Tingkat SD/MI:

– Latifah Kumarani Arsaida, SDN Tempelan Blora anak dari Agung Susilo Guru Agama SMK 1 Blora

– Alfu Mafaza Husaini, MI Muhammadiyah Kunduran anak dari Abdul Hasan Guru Agama SMPN 3 Kunduran

Tingkat SMP:

– Zafira Nur Qolbu Kholida, SMP IT Permata Mulia Blora anak dari Abdul Kholiq Kepala KUA Sambong

– Muhammad Zadit Taqwa, SMPN 2 Blora anak dari Mustagfiroh staf Pendidikan Madrasah

– Assyifa Hifdzil Al Husna, SMP Islam Plus Al Banjari anak dari Siti Kumaidah Pengawas PAI

Tingkat MTs:

– Faizal Musyarof, MTsN 1 Kudus anak dari Fathul Himam Kasi Pendidikan Madrasah

– Nadia Tria Al Muqoffa, MTsN 1 Rembang anak dari Mustaqim Kasi PD Pontren

Tingkat SMA:

– Farikha Amalia Nurbaiti, SMAN 1 Cepu anak dari Arif Fauzan Pengawas Madrasah

– Muhammad Roihan Farros, SMAN 1 Blora anak dari Sujadi Pengawas Madrasah

– Fatkha Maula Yusa, SMAN 2 Blora anak dari Mukhlis Pengawas Madrasah

Tingkat MA:

Affandi Maulana Firdaus, MAN 2 Kudus anak dari Abdul Majid Penyuluh Agama Islam.

“Selamat, semoga semakin berprestasi dan bermanfaat.” kata Fathul Himam. (nn/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content