KUA Gunem Berpartisipasi dalam Pembagian Zakat Baznas Kabupaten Rembang

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

KUA Gunem- Badan Amil Zakat (Baznas) Kabupaten Rembang mulai mendistribusikan zakat, infaq dan shadaqoh berupa uang tunai serta sembako tahap II tahun 2021.

Pendistribusian zakat tersebut ditujukan ke 16 desa se-kecamatan Gunem. Dalam pendistribusian tersebut, Penyuluh Agama Islam KUA Gunem ikut serta berpartisipasi dalam pembagian zakat oleh Baznas Kabupaten Rembang pada Kamis (07/10).

Pendistribusian ini disaksikan oleh Camat Gunem, kapolsek, Danramil, KUA Gunem dan MUI kecamatan Gunem.

Ketua Baznas Rembang, Abdul Wahid Hasby menyebutkan, total bantuan yang didistribusikan sebanyak Rp1.155.600.000- se-kabupaten Rembang. Sedangkan untuk kecamatan Gunem mendapatkan kuota Rp38.400.000- dalam bentuk uang tunai dan sembako.

Adapun fakir miskin yang mendapat bantuan sebanyak 80 orang dengan nilai bantuan Rp250 ribu/orang. Sementara guru madin yang mendapatkan bantuan yaitu 32 orang dengan jumlah bantuan Rp250 ribu.

Marbot Masjid yang mendapat bantuan sebanyak 16 orang dengan jumlah bantuan Rp250 rb/orang. Sedangkan anak yatim berjumlah 32 anak dengan jumlah bantuan senilai Anak Yatim mendapatkan Rp. 250ribu.

Hasby mengatakan, zakat ini diperoleh dari potongan gaji ASN pertahun. “Dari tahun ke tahun jumlah zakat pada Baznas mengalami peningkatan. Meskipun dari sisi pencapaian belum bisa memenuhi target.

Harta kalau dimakan menjadi kotoran kaalu disimpan menjadi rebutan, akan tetapi kalau harta disedekahkan akan menjadi penolong dan berkah,” ujar Hasby.

Hasby berharap, semoga pendidtribusian zakat ini dapat bermanfaat bagi penerima se-Kecamatan Gunem. Masyarakat masih banyak yang memerlukan bantuan. Karena tu, semoga zakat ASN semakin bertambah banyak, pungkas Hasby.– (Abidah)