Kekompakan Tim Dukung Kelancaran Pembangunan ZI Menuju WBK

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Rembang – Tim Pembangunan Zona Integritas Kankemenag Kabupaten Rembang mengikuti penilaian pendahuluan oleh Biro Ortala Kementerian Agama RI pada Jumat (21/1/2022) secara daring.

Pada penilaian pendahuluan ZI tahun 2022 ini, tim dibagi menjadi enam kelompok sesuai dengan enam area perubahan di beberapa ruangan yang berbeda. Masing-masing tim ini dipimpin oleh Ali Muchyidin pada area manajemen perubahan, Sarip sebagai koordinator area penataan Tata laksana, Sya’dullah selaku koordinator area penataan sistem manajemen SDM, Sri Farida Ristiyana sebagai koordinator area penguatan akuntabilitas, Zuhri sebagai koordinator area penguatan pengawasan, dan Yohanes Hariyadi sebagai koordinator area peningkatan kualitas pelayanan publik.

Dalam penilaian pendahuluan ini, masing-masing tim mendapatkan masukan dari tim ortala terkait eviden yang sudah diinput. “Masih ada beberapa yang harus kami lengkapi untuk mencapai nilai ideal,” kata Ali Muchyidin ketika rapat pleno tindak lanjut yang diadakan usai penilaian pendahuluan ini, di aula PLHUT Kemenag Rembang.

Ketua Tim ZI Kemenag Rembang, M. Mukson meminta segenap ASN Kemenag Rembang untuk kompak dan bersatu melaksanakan ZI pada tahun 2022 ini. “Kami minta segenap ASN mendukung dan bekerja keras untuk pembangunan ZI tahun ini. Karena dengan kekompakan dan soliditas akan mendapatkan hasil yang maksimal,” tegas Mukson.

Mukson menambahkan, tahun 2022 tim ZI harus membuat inovasi-inovasi layanan yang terbaru. “Inovasi layanan yang sudah ada tetap berjalan, dan kita buat inovasi-inovasi lagi untuk ZI menuju Wilayah Bebas dari Korupsi tahun 2022 ini,” ungkapnya. ((iq/rf)