Upacara HAB Ke-76 Kemenag RI : Transformasi Layanan Umat

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Salatiga — Kementerian Agama telah hadir sebagai payung teduh bagi semua unsur umat beragama, memberikan pelayanan prima bagi masyarakat yang membutuhkan layanannya, dan menjaga Pancasila, Konstitusi dan Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk tetap dalam jalurnya. Demikian pidato Menteri Agama pada peringatan HAB ke-76 Kementerian Agama Tahun 2022 yang dibacakan Inspektur Upacara Hari Amal Bhakti  (HAB) Ke-76 Kementerian Agama, H. Qomarul Aziz di Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga, Senin (03/01).  

Pelaksanaan kegiatan Upacara dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti Ke-76 Kementerian Agama Republik Indonesia di Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga  berjalan dengan khidmat dan lancar. Seluruh peserta dan petugas yang terlibat dalam perayaan HAB Kemenag RI yang ke – 76 terdiri dari ASN satu atap Kemenag Kota Salatiga, KUA, Penyuluh, Guru MIN dan tamu undangan.

“Hal tersebut dibuktikan dengan naiknya Indeks Kesalehan Umat beragama dari 82,52 pada tahun 2000 menjadi 83,92 pada tahun 2021. Indeks Kerukunan Umat Beragama juga mengalami peningkatan yang semula tahun 2000 sebesar 67,46 menjadi sebesar 72,39 pada tahun 2021. Indeks kepuasan layanan KUA meningkat pula dari angka 77,28 pada tahun 2019 menjadi 78,90 pada tahun 2021”. Jelas Qomarul Aziz.

Lebih lanjut, beliau mengatakan apa yang menjadi tagline peringatan HAB ke-76 Kementerian Agama yaitu Transformasi Layanan Umat akan dengan cepat dan mudah dilakukan.

“Transformasi yang dimaksud meliputi perubahan sikap dan perilaku yang lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat serta peningkatan sarana dan prasarana atau infrastruktur yang mempercepat dan mempermudah kinerja Kementerian Agama dalam memberikan layanan kepada masyarakat,”kata Azis.

Di akhir sambutannya, Qomarul Azis mengatakan, di usia yang ke 76 ini, Kementerian Agama harus terus berbenah. Prestasi yang telah diraih harus dipertahankan. Dan terus berinovasi untuk mewujudkan Kementerian Agama yang lebih baik.

“Kami segenap keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga  mengucapkan Dirgahayu Hari Amal Bakti Kementerian Agama Republik Indonesia yang ke – 76,” pungkasnya.

Dalam upacara ini juga diserahkan Satya Lencana 20 tahun, 10 tahun, pemberian sertifikat halal, sertifikat wakaf, pemberian trophy dan penghargaan bagi siswa madrasah yang berprestasi dan juara berbagai lomba dalam rangka HAB tingkat Kemenag Kota Salatiga. (Humas/Khusnul-Fitri).