Klaten – Sebanyak delapan ASN dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Klaten dilantik dan diambil sumpah janji dalam jabatan fungsional keuangan secara virtual melalui zoom meeting terkait protokol kesehatan pencegahan Covid 19, Kamis (1/4) bersama 1.756 ASN yang dilantik di seluruh Indonesi oleh Sekjen Kemenag RI Nizar Ali.
Adapun pengangkatan pertama dalam jabatan fungsional pengambilan sumpah dan pelantikan sebanyak 1756 orang yang terdiri 25 orang secara fisik, dan 1731 orang yang hadir melalui virtual meeting di masing-masing daerah.
Dalam arahannya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agama, Nizar Ali mengatakan penetapan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan ke dalam jabatan fungsional tertentu ini merupakan bentuk tindak lanjut dari peraturan Pemerintah nomor 11 tahun 2017 tentang manajemen Pegawai Negeri Sipil dimana pada pasal 87 menjelaskan, Jika setiap pegawai negeri sipil yang diangkat menjadi pejabat fungsional wajib untuk diambil sumpah atau janji menurut agama atau kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Pengambilan sumpah dan pelantikan hari ini sebanyak 1756 orang, yaitu analis pengelolaan keuangan APBN sebanyak 257 orang, pranata keuangan APBN sebanyak 1303 orang, penatalaksanaan sebanyak 29 orang, analis anggaran sebanyak 4 orang dan arsiparis sebanyak 141 orang. Sementara, perencana sebanyak 20 orang dan terakhir asesor sumber daya manusia aparatur sebanyak 1 orang.
“Jalankan tugas sebagaimana fungsi dan tugas berkaitan dengan pelayanan fungsional yang berdasarkan pada keahlian dan keterampilan tertentu sebagaimana diatur dalam peraturan yang berlaku mari kita lanjutkan bekerja secara pasti dan bersih laporkan setiap aktivitas kerja dan kinerja saudara secara berjenjang kepada pimpinan,” harap Nizar Ali.
Melalui kesempatan itu juga Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Klaten, Anif Solikhin menyampaikan, selamat bagi ASN yang sudah dilantik dan diambil sumpah, karena kedepannya para ASN bekerja secara riil dalam jabatan fungsional.
“ASN yang telah berubah status menjadi jabatan fungsional ini akan mewujudkan dan membawa organisasi Kemenag Klaten semakin profesional di dalam merespon semua kebutuhan dalam melaksanakan tugas pengelolaan keuangan menuju bebas korupsi dan birokrasi yang bersih dan melayani,” tandas Anif.
“Ini akan semakin memperkuat jajaran Kemenag Klaten dalam upaya untuk mewujudkan Zona Integritas di Kemenag Klaten, komitmen bersama-sama menjadi kunci keberhasilan ZI ini,” harap Anif.
Adapun enam ASN yang dilantik, enam dari Kemenag yaitu Aulia Noor Hayati Pranata Keuangan (PK APBN), Ratri Nugraini Pranata Keuangan APBN Penyelia, Uswatun Khasanah APKAPBN, Nur Aini PKAPBN, Mufidatun Khoiriyah. Dua dari satker Madrasah yaitu Sugiyanta PKAPBN dan Masyuri PKAPBN.(uk_aj/Sua)