Pati – MTsN 1 Pati sukses menggelar kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) tahun pelajaran 2022/2023. Sebanyak 364 siswa baru mengikuti kegiatan matsama yang dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 18 hingga 20 Juli 2022 di lingkungan MTsN 1 Pati.
Seksi kesiswaan, Muhammadun, mengungkapkan kegiatan Matsama tahun pelajaran 2022/2023 berjalan lancar dan tertib sesuai dengan panduan. “Alhamdulillah, pelaksanaan Matsama yang berlangsung selama tiga hari ini sesuai panduan berjalan dengan lancar dan tertib,” ungkapnya.
Sebelumnya, panitia telah berkoordinasi dengan wali kelas untuk melakukan persiapan agar dalam pelaksanaan kegiatan Matsama berjalan sesuai dengan prosedur. “Untuk persiapan, sebelum pelaksanaan kami koordinasi dengan wali kelas terkait dengan sosialisai tentang tata tertib Matsama, penyampaian jadwal, dan waktu pelaksanaan,” ujar Muhammadun.
Kegiatan Matsama ini memiliki beberapa tujuan bagi siswa baru. “Masa pengenalan ini sebenarnya bertujuan untuk bisa mengenali potensi diri siswa baru, membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan madrasah dan lingkungan sekitarnya, menumbuhkan semangat belajar peserta didik baru secara aktif, serta menumbuhkembangkan perilaku yang positif siswa,” jelas Muhammadun.
Lebih lanjut, ia menjelaskan selama pelaksanaan kegiatan Matsama, seluruh siswa baru diberi materi oleh bapak ibu guru yang bertugas dan memperoleh bimbingan dari wali kelas. “Materi yang disampaikan oleh bapak ibu guru meliputi sejarah dan profil madrasah, struktur tenaga pendidik dan kependidikan, tata tertib madrasah, metode dan model pembelajaran, kesetaraan dan antidiskriminasi, program unggulan, struktur organisasi siswa, prestasi dan alumni, serta pengenalan ekstrakurikuler. Selain itu, anak-anak juga mendapatkan bimbingan dari wali kelasnya masing-masing,” tandas Muhammadun.
Sementara itu, Plh. MTsN 1 Pati, Sa’dun menyebutkan bahwa asbabun nuzul adanya materi tentang sejarah dan profil dalam kegiatan Matsama, yaitu agar siswa baru mengetahui sejak dini bahwa MTsN 1 Pati bisa berkembang secara pesat karena melalui sebuah proses dan tahapan. “Asbabun nuzul-nya materi tersebut dimasukkan ke dalam proses Matsama, dengan harapan siswa baru sejak dini tahu bahwa madrasah bisa sebesar ini berkat perjuangan dari seluruh mujahid MTsN 1 Pati melalui sebuah proses dan tahapan. Dengan materi ini juga, paling tidak siswa baru bisa mengetahui seluruh program apa saja yang ada di MTsN 1 Pati,” terangnya.
Di tahun ajaran baru 2022/2023 ini, Sa’dun berharap seluruh civitas akademika MTsN 1 Pati tetap istiqomah dan dapat meningkatkan prestasi sehingga menjadi lebih baik lagi dari tahun sebelumnya. “Semoga kita semuanya dan siswa MTsN 1 Pati tetap istiqomah dan bisa lebih meningkatkan prestasinya lagi. Harapannya dengan adanya siswa baru ini, setelah melalui seluruh rangkaian PPDB bisa mendapatkan prestasi lebih baik dibanding tahun kemarin,” harap Sa’dun.
Seperti yang diketahui bersama, MTsN 1 Pati telah mendapatkan predikat sebagai Madrasah Unggulan Akademik, Madrasah Unggulan Riset, dan Madrasah Adiwiyata Tingkat Kabupaten. “Karena kita sudah mendapat label sebagai Madrasah Unggulan Akademik, Madrasah Unggulan Riset, dan juga keterkaitan dengan Madrasah Adiwiyata Tingkat Kabupaten, semoga kita bisa selalu membumikan diri mengharap rahmat ridho Allah dan MTsN 1 Pati selalu mendapatkan limpahan barokah dari Allah Swt,” pungkas Sa’dun.
Sementara itu, Bagus Sapto Aji salah satu peserta Matsama, mengaku senang mengikuti kegiatan Matsama karena dapat berkumpul bersama teman-teman baru. “Sangat senang karena bisa berkumpul dengan banyak teman baru,” ucapnya. Bagus mengatakan jika dirinya merasa memperoleh banyak manfaat setelah mengikuti kegiatan Matsama ini, yakni bisa mengenal MTsN 1 Pati secara lebih luas, kembali melakukan pembelajaran secara tatap muka, dan mengenal banyak teman baru. “Manfaatnya, bisa lebih mengenal MTsN 1 Pati, bisa kembali belajar secara tatap muka, dan mengenal banyak teman baru. Saya bangga menjadi siswa MTsN 1 Pati, Kerren,” kata Bagus.(TIM/at/Sua)