Klaten-Kegiatan ini akan dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan KKG dan Kepala Madin dalam pengelolaan dan pemberdayaan Madrasah Diniyah dalam peningkatan mutu pendidikan.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Klaten, Anif Solikhin saat membuka acara kegiata penguatan KKG dan Kepala Madrasah Diniyah Takmiliyah Kabupaten Klaten yang bertempat di Madin Al Fatah Darirejo Jeblog Karanganom Klaten, Selasa, (26/10).
“Madrasah Diniyah merupakan pendidikan Non Formal, namun mempunyai peran besar dalam membentuk akhlak generasi muda kedepanya,” tandas Anif.
Menurutnya pendidikan keagamaan merupakan pilar utama penentu karakter bangsa, penguatan ini sangat tepat sekali bagi KKG dan Kepala Madin. Selain itu, merupakan salah satu poros dalam tugas dan fungsi Kementerian Agama. “Guna mendukung kebijakan pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan keagamaan Islam,” ungkap Anif.
“Untuk itulah kompetensi guru madin terus ditingkatkan, sebagai institusi pendidikan agama yang telah sekian lama eksis dan banyak diminati masyarakat, Madrasah Diniyah Takmiliyah perlu terus ditingkatkan mutu pembelajarannya,” harapnya.
Peningkatan layanan pembelajaran yang bermutu merupakan salah satu bentuk respon dan tanggung jawab dari penyelenggara atas kepercayaan masyarakat terhadap lembaga pendidikan keagamaan ini. Komponen utama yang harus mendapat perhatian dalam upaya menciptakan proses pendidikan bermutu adalah kompetensi pedagogik guru yang harus ditingkatkan dengan wawasan metode pembelajarannya yg bervariasi.
“Guru Madrasah Diniyah harus dibekali sejumlah model dan strategi pembelajaran yg bervariasi agar lebih dinamis dan menyenangkan dalam proses belajar mengajarnya,” imbuhnya.(rf_aj/Sua)