MTs N 5 Rembang Adakan Armada Antar Jemput Siswa

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

MTsN 5 Rembang MTsN 5 Rembang mengadakan 11 armada untuk antar jemput siswa. Pengadaan armada ini mengingat sebagian besar siswa berasal dari desa-desa di Kecamatan Sale.

Kepala MTsN 5 Rembang, Warsan mengatakan, armada angkutan sangat mempunyai peran penting sekali bagi siswa MTsN 5 Rembang. Baik dari segi keamanan, efisiensi waktu dan biaya. Selain itu, armada angkutan ini juga sangat berperan aktif untuk pesatnya perolehan siswa di  madrasah.

“MTsN 5 Rembang mengadakan 11 armada untuk antar jemput siswa yang sebagian besar berasal dari desa-desa di Kecamatan Sale,” kata Warsan ketika diwawancara Selasa (12/4/2022).

Armada ini untuk wali murid yang memiliki antusiasme masyarakat untuk menyekolahkan putra putrinya di madrasah. “Dengan adanya angkutan madrasah putra putrinya dapat sampai di rumah dengan selamat dan orang tua tidak lagi khawatir menunggu anaknya pulang ke rumah mengingat jalanan di sekitar Kecamatan Sale sangatlah padat,” papar Warsan.

Warsan mengatakan, semakin hari semakin banyak masyarakat yang menambatkan hatinya pada madrasah sebagai rekomendasi terbaik untuk menyekolahkan putra-putrinya di MTsN 5 Rembang.

“Karena selain baik secara mutu pendidikannya, anak-anakmereka juga mendapatkan tambahan pendidikan agama yang menjadi pondasi dan benteng terbaik di tengah pengaruh globalisasi,” ungkapnya.

Warsan menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya pada wali murid karena sudah mempercayakan putra-putrinya untuk bersekolah di MTsN 5 Rembang. “Kami akan menjaga amanah ini dengan baik dan tidak akan mengecewakan wali murid. Karena wali murid adalah sahabat dan patner MTsN 5 Rembang,” ungkapnya

Ucapan terimakasih juga disampaikannya pada komunitas armada angkutan siswa MTsN 5 Rembang. “Kami tidak bisa memberikan apa-apa, semoga Allah SWT menggantikan lelah kalian menjadi Lillah yang menjadikan berkah untukkeluarga kalian di rumah,” pungkasnya._Habibi/iq/rf