BLORA – Ribuan santri dari Pondok Pesantren (Ponpes) Khozinatul Ulum Blora, Minggu pagi (7/5/2017) kemarin mengikuti pawai taaruf keliling Kota Blora. Berangkat dari komplek Ponpes Khozinatul Ulum Pusat yang ada di Kaliwangan, ribuan peserta berbaris per kelompok sambil menunjukkan berbagai kesenian islami dan menyanyikan lagu-lagu religi. Beberapa marchingband juga turut serta memeriahkan pawai tersebut. Pawai mengambil rute dari Kaliwangan menuju Jl.Sumbawa-Jl.Nusantara-Jl.KH Ahmad Dahlan-Jl.Abu Umar-Jl.RA.Kartini kemudian diapelkan di depan panggung kehormatan yang ada di Alun-alun Blora dengan disaksikan Wakil Bupati H.Arief Rohman dan beberapa tokoh alim ulama.
Di Alun-alun, masing-masing kontingen mempertunjukkan kebolehannya di depan para tamu undangan. Tepuk tangan bergemuruh mengiringi jalannya pertunjukkan pawai yang dibawakan oleh para santri dan pelajar dibawah naungan Ponpes Khozinatul Ulum.
Setelah beratraksi, seluruh kontingen pawai kembali melakukan perjalanan melalui Jl.MR Iskandar dan finish di Ponpes Khozinatul Ulum Kaliwangan lagi. Kontingen pawai sebanyak 2500 an orang itu menurut KH. Muharror Ali sang pengasuh ponpes, berasal dari Ponpes Pusat, Ponpes 1 hingga 4, lantas anak-anak TK/MI/MTs/MA hingga STAI Khozinatul Ulum bersama keluarga besar alumni Ponpes.
“Acara ini dilaksanakan sebagai kegiatan pembuka rangkaian Haflah Khotmil Qur’an Wa Haul Masyayikh 1438 H di Ponpes kami. Akan ada banyak agenda yang puncaknya nanti pada tanggal 16 Mei 2017 dengan menggelar Pengajian Umum menghadirkan pembicara KH Rojih Ubab Maimun dari Sarang Rembang, KH Thoifur Mawardi dari Purwokerto dan KH Rozaq Shofawi dari Solo,” ujar pengasuh Ponpes Khozinatul Ulum, KH Muharror Ali, kemarin.
Menurutnya, kegiatan lainnya adalah Khataman Al Qur’an, semaan peserta khataman Juz Amma, khitanan massal, ziarah ke makam pendiri Ponpes yang ada di Sukorame, dan ditutup pengajian akbar.
Wakil Bupati H.Arief Rohman mewakili Bupati Djoko Nugroho yang sedang kunjungan kerja di Aceh, mengapresiasi kegiatan positif yang dilaksanakan Ponpes Khozinatul Ulum. Ia berterimakasih karena semalam ini Ponpes Khozinatul Ulum telah berkiprah mendidik ribuan anak bangsa menjadi insan yang beriman dan bertaqwa.
“Selamat menyambut peringatan Haflah Khotmil Qur’an Wa Haul Masyayikh 1438 H kepada seluruh keluarga besar Ponpes Khozinatul Ulum. Terimakasih sudah menjadi salah satu ponpes terbesar di Blora sebagai lokasi menimba ilmu agama bagi para generasi muda. Pemkab Blora akan terus mendukung,” ucapnya
Sementara itu, Kepala Kankemenag Blora, Nuril Anwar menyampaikan bahwa Ponpes Khozinatul Ulum merupakan aset besar umat untuk melahirkan santri yang memiliki potensi keilmuan agama dan memberikan pencerahan agama di masyarakat sehingga momentum pawai merupakan syiar dakwah bagi masyarakat Blora.
“kami Kemenag akan turut mendukung perkembangan pesantren di Blora dan berharap akan berkembang lebih maju ke depannya sehingga bermanfaat bagi kemaslahatan umat di Blora sesuai visi misi Kemenag”ujarnya. (ima/bd)