Penasihat DWP Kemenag RI: Pentingnya Sinergi dan Peningkatan Kualitas

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Salatiga — Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag Jateng menggelar Rapat Kerja DWP Kankemenag Kab/Ko se Provinsi Jateng di Hotel Grand Mercure Solo Baru, Senin, (13/03). Mengenakan seragam salem DWP, semua Ketua DWP Kemenag Kab/Ko se Jateng tampak antusias mengikuti Raker.

Mengangkat tema, “Membangun Sinergitas dan Kerjasama dalam Meningkatkan Kualitas Perempuan”. Raker bertujuan untuk melakukan evaluasi kegiatan DWP Tahun 2022 serta mensukseskan program kerja DWP Kemenag RI tahun 2023.

Penasihat DWP Kementerian Agama Hj. Eny Retno Yaqut melalui video menyampaikan hasil Raker Nasional DWP Kemenag RI. Ibu Eny menekankan, dan berharap setiap perempuan mempunyai ide, kreativitas, inovasi yang bermanfaat bagi keluarga dan lingkungan sekitar.

Untuk mendukung hal tersebut, Linda Musta’in Ketua DWP Kemenag Prov Jateng berpesan kepada para istri pejabat bahwa jabatan adalah Amanah. “Jabatan merupakan jalan untuk melayani masyarakat, jangan malah minta dilayani.”pesan Linda. Menjelang Ramadhan, Linda juga berpesan untuk melakukan kegiatan-kegiatan keagamaan seperti Khotmil Qur’an, tarling, dan jum’at berkah.

Pada kesempatan lain, para ketua DWP mendapat materi tentang kesehatan yang disampaikan oleh Dr. Enjang Dwiwuri Yuliani dari RSUD Kab. Karanganyar. Beliau menganjurkan untuk rutin mengukur tekanan darah untuk memantau kesehatan. (Humas.YF/Sua).