MUI Kab. Klaten Gelar Silaturahmi Antar Ormas Islam

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Klaten – Guna menjaga ukhuwah antar ormas Islam di Kabupaten Klaten, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Klaten menggelar silaturahmi antar ormas Islam yang bertempat di Aula Al Ikhlas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Klaten (14/4).

Hadir dalam acara tersebut perwakilan pengurus pimpinan daerah Muhammadiyah, PC NU dan dewan Syuriah NU, DPD LDII, MTA Cabang Klaten, jamaah tabligh Klaten, pemuda Muhammadiyah dan Kokam, GP Anshor dan Banser, FUI Klaten, Laskar Islam Klaten, DDII, FKAM, Aisyiyah dan Muslimat, FPI, MMI, HTI pengurus MUI serta Kemenag.

Plt. Kasubbag TU Kemenag Klaten, Muh Yusuf yang hadir dalam kegiatan tersebut saat ditemui humas Kemenag menuturkan, misi Kementerian Agama diantaranya adalah memantapkan kerukunan intra dan antar umat beragama, kegiatan ini sangat cocok sekali untuk memperkuat jalinan antar ormas Islam.

“Silaturahmi dengan mengusung tema “Menghadapi Perkembangan Dinamika Sosial Politik Terkini” ini perlu disikapi dengan baik, kerukunan intern umat Islam harus dijaga dengan sebaik-baiknya,” tandas Yusuf.

Ormas Islam yang ada di Klaten, terus ditingkatkan jalinan silaturahminya, agar kerukunan umat beragama terjaga dengan baik, guna mencegah munculnya paham radikalisme serta meningkatkan pemahaman dan pengamalan ajaran agama, ajaknya

Visi dari Kemenag menciptakan terwujudnya masyarakat yang taat beragama, rukun, cerdas, dan sejahtera lahir batin dalam rangka mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian berlandaskan gotong royong, ini harus dilaksanakan.

“Selanjutnya Muh Yusuf mengatakan, tugas dari Kementerian Agama adalah mencari cara bagaimana kerukunan itu tercipta, sehingga tidak terjadi perpecahan antar umat beragama dan etnis. Kerukunan umat beragama merupakan salah satu prioritas dari kementerian agama karena kebebasan dalam memeluk agama dilindungi oleh negara,” ujarnya.

Kegiatan ini juga sebagai upaya untuk memperkokoh jalinan persaudaraan dan kekerabatan diantara umat Islam, yang diharapkan bisa mewujudkan hubungan timbal balik dan kerja sama yang erat dalam rangka memperlancar gerak laju mensyiarkan Islam di Kabupaten Klaten.(ni_aj/Wul)