081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Ribuan Warga Salatiga Ikuti Sholat Idul Adha di Alun-Alun Lapangan Pancasila

Salatiga — Ribuan warga Kota Salatiga dan sekitarnya mengikuti Sholat Iduladha 1444H/2023M di Alun-alun Lapangan Pancasila Salatiga pada Kamis Pagi (29/06). Tampak Pj Wali Kota, Kakankemenag, Jajaran Forkopimda, Sekda, Kepala OPD serta masyarakut umum berkumpul di pusat kota Salatiga tersebut untuk melaksanakan sholat secara berjamaah. Bertindak sebagai imam Ustadz Muhyidin Anwar, S.PD.I, dan Kepala Kantor Kemenag Salatiga, Drs. H. Wiharso, M.M berlaku sebagai Khotib. Dalam kesempatan tersebut, Wiharso menyampaikan khotbah tentang Makna Idul Adha dan Keteledananan Ibrahim AS. “Hari ini, tanggal 10 Dzhulhijjah adalah hari yang istimewa untuk umat Islam seluruh dunia. Saudara-saudara kita yang memenuhi panggilan Allah sedang menjalani rangkaian puncak ibadah haji di Makkah, Arafah, Muzdalifah dan Mina. Sedangkan yang tidak melaksanakan haji, disibukkan dengan ritual Idul Adha. Shalat Idul Adha, dilanjutkan ibadah kurban sampai berakhirnya hari Tasyrik. Untuk saudara-saudara kita yang sedang menjadi tamu Allah, kita doakan mudah-mudah mereka diberikan kesehatan dan kemudahan dalam melaksanakan ibadah haji dengan penuh kekhidmatan dan kesempurnaan. Semoga menjadi haji yang  mabrur.” Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa Idul Adha atau Idul Qurban bermakna pendekatan diri kita kepada Allah melalui pengorbanan, khususnya berupa penyembelihan hewan Qurban. Penyembelihan hewan Qurban pada dasarnya hanyalah simbolik, yang sesungguhnya dan sampai kepada Allah adalah ketaqwaan dan perasaan batin yang bersih serta ketulusan dari shohibul Qurban itu sendiri. “Keteladanan sunnah Nabi Ibrahim, AS. secara garis besar terfokus pada tiga prinsip yang dapat dijadikan pegangan kita dalam menjawab berbagai ujian kehidupan. Prinsip pertama, prinsip kepemimpinan. Prinsip kedua prinsip  hanya  terfokus pada kepentingan Allah. Prinsip ketiga, adalah berani berkurban,” demikian disampaikan Wiharso dalam khotbahnya. Berikut rekapitulasi sementara jumlah hewan kurban di Kota Salatiga : Kecamatan Sidorejo, Sapi: 148 ekor dan Kambing: 51 ekor Kecamatan Sidomukti, Sapi: 183 ekor dan Kambing: 167 ekor Kecamatan Argomulyo, Sapi: 102 ekor dan Kambing: 45 ekor. Kecamatan Tingkir, Sapi: 123 ekor dan Kambing: 164 ekor.(Humas/YF)  
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content