081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

4 MTs Sragen Raih Penghargaan Bergengsi Dalam Kompetisi Robotik Nasional

Sragen-Awal November ini warga madrasah Kabupaten Sragen khususnya MTs patut berbangga dan bersyukur karena mendapatkan kado istimewa yakni keberhasilan mereka menjuarai kompetisi robotik tingkat nasional. Hal tersebut disampaikan Kasi Pendidikan Madrasah dalam apel pagi di halaman Kankekemenag Sragen, Senin (05/11).

“Peningkatan kualitas madrasah saat ini memang begitu terasa sehingga tidak heran minat untuk menyekolahkan anak di madrasah selalu meningkat. Kabar terbaru adalah keberhasilan siswa MTs dalam mengikuti kompetisi robotik tingkat nasional di Depok tanggal 3-4 November” kata Sutopo.

“Luar biasa, dari 4 MTs yang mengikuti kompetisi, semuanya memperoleh penghargaan, MTsN 5 Sragen sebagai juara 1 kategori best presentation dan juara 3 best original idea, MTsN 2 Sragen juara 2 best fastest, MTsN 6 Sragen juara 2 best Construction dan MTsN 8 Sragen sebagai juara 2 best technology” jelas Sutopo.

Kompetisi Robotik Madrasah merupakan ajang kompetisi kemampuan para siswa madrasah mulai dari tingkat MI, MTs, hingga MA dalam bidang robotika dan otomasi. Kompetisi ini diadakan oleh Direktorat DSKK Dirjen Pendis Kemenag RI dan merupakan program unggulannya.

Peserta akan saling berlaga dalam merakit dan memprogram robot. Ajang kompetisi robot tingkat madrasah ini merupakan gelaran yang keempat kalinya semenjak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2015.

Kompetisi Robotik Madrasah pada tahun 2018 ini mengangkat tema “Robotm Rescue, Robot yang berfungsi untuk mitigasi bencana alam. Sehingga robot-robot yang dilombakan harus diarahkan memiliki kemampuan dalam melakukan penanggulangan bencana alam.

Selanjutnya Sutopo mengharapkan agar kompetisi robotik ini juga bisa diikuti oleh MI dan MA di Kabupaten Sragen, sehingga wajah madrasah akan semakin bersinar dan unggul. (ars/ira/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content