081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Implementasikan Penguatan Pancasila, Siswa MTsN 1 Rembang Praktik Membuat Jamu dan Ziarah ke Makam Wali

Rembang (Humas)– Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rohmatan Lil’alamin (P5 P2RA) diimplementasikan di madrasah dalam berbagai kegiatan. Di MTsN 1 Rembang, mapel ini diterapkan dalam praktik membuat jamu dan berziarah ke makam waliyullah. Kepala MTsN 1 Rembang, Ahmad Suhadak Solikin mengatakan, guru mapel ini menugaskan peserta didik kelas 7 untuk membuat jamu yang berbahan dasar temu lawak dan Jahe. Pembelajaran ini berlangsung pada Jumat (22/9/2023) di hall indoor (aula) setempat. Sebelum pembelajaran dimulai, Suhadak menyampaikan pesan kepada anak-anak agar lebih semangat dan benar-benar dimanfaatkan dalam pembelajaran P5 P2RA. Peserta didik sangat antusias dan merasa senang dengan pembelajaran P5 P2RA. Pada praktik pembuatan jamu ini, bahan baku jahe dan temu lawak dicuci bersih. Jahe tersebut dibakar dan dicampurkan pada rebusan air kemudian ditambahkan dengan sedikit gula pasir atau gula merah. Sementara peserta didik kelas 8 berziarah ke makam Sunan Bonang di Desa Bonang, dan Mbah Sambu di Desa Karangturi, Kecamatan Lasem pada hari yang sama. Kunjungan tersebut dilaporkan melalui video oleh masing-masing siswa. “Siswa lantas kami minta melakukan presentasi dan menceritakan pengalaman selama perjalanan ziarah,” kata Suhadak. Video yang telah dibuat lalu dipublikasikan melalui sosial media (Instagram, Facebook, dan tiktok), agar bisa ditonton oleh seluruh masyarakat, khususnya siswa MTs Negeri 1 Rembang. Nilai-nilai Tercapai Pada kegiatan P5 P2RA, Guru selaku pendamping dan fasilitator mengamati siswa melakukan proses pembelajaran agar tetap tertib. Sehingga nilai-nilai yang menjadi tujuan dari proses P5 P2RA didapat oleh peserta didik. “Kegiatan P5 P2RA di MTsN 1 Rembang adalah sebagai pelaksanaan kurikulum merdeka dengan tema kearifan lokal. Ini sangat bermanfaat dan bisa menjadikan pengalaman peserta didik untuk menyongsong masa depan,” ucap Suhadak. (Wid/iq/rk)
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content