MTsN 1 Rembang Adakan Outing Class di Demak dan Magelang

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

MTsN 1 Rembang – MTsN 1 Rembang menggelar outing Class pada tanggal 1-2 Maret 2023. Kegiatan ini iikuti oleh 295 peserta didik kelas IX serta dewan guru, staff, karyawan yang berjumlah 22 orang.

Kepala MTsN 1 Rembang, Ahmad Suhadak Sholikin mengatakan, outing Class merupakan salah satu program pembelajaran yg bertujuan memberikan keterampilan dan keahlian dasar tertentu sebagai sarana menumbuhkan kreativitas siswa.

Selain itu Outing Class merupakan metode belajar yang menyenangkan, mengajarkan kepada siswa untuk lebih dekat dengan alam dan lingkungan sekitar. Kegiatan ini biasanya diisi dengan acara bebas atau permainan ringan yang tidak terlalu berat secara fisik, pikiran dan emosional, bersifat menyenangkan atau rekreasi di alam terbuka. Tentunya dijadikan sebagai sarana hiburan untuk meningkatkan keakraban antara guru dan peserta didik agar lebih dapat membangun ‘kedekatan’, lebih fresh dan tentunya menyenangkan.

Outing Class kali ini mencakup 3 kegiatan yakni ziarah makam waliyullah di Demak Jawa Tengah, Rafting disungai Elo Magelang Jawa Tengah dan Napak Tilas Sejarah di Yogyakarta,

Ziarah makam waliyullah diadakan di makam Sunan Kalijaga atau Raden Mas Sahid. Lokasinya ada di kelurahan Kadilangu, sekitar dua kilometer dari pusat kota Demak Jawa Tengah.

Setelah ziarah waliyullah di Demak, perjalanan Outing Class dilanjutkan menuju ke Magelang Jawa Tengah. Peserta menaiki angkutan menuju sungai Elo Magelang Jawa Tengah. Sebelumnya, peserta diberi pengarahan dan pendampingan setiap botany.

Perjalanan dilanjutkan ke 0 Km Yogyakarta guna melakukan kegiatan terakhir yakni mengunjungi Benteng Vredeburg. Kunjungan ini untuk memperkenalkan kebudayaan negeri tercinta Indonesia serta bertujuan memperbanyak pengetahuan siswa.

‘’Alhamdulillah Program Madrasah Outing Class kali ini berjalan dengan lancar semoga bermanfaat untuk peserta didik dan para dewan guru untuk mengembangkan kreatifitas dan inovasi dalam pembelajaran’’ ungkap Sudahak. – budi/iq/rf

 

Skip to content