Semarak HAB 77, Kemenag Klaten Gelar Bakti Sosial Donor Darah

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Klaten – Dalam rangkaian semarak Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke 77 tahun 2023, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Klaten, Hariyadi ikut serta melakukan donor darah yang digelar Kemenag Klaten dengan menggandeng PMI Klaten di Aula Al Ikhlas Kemenag Klaten, Kamis, (5/1).

Hariyadi mengatakan, bahwa kegiatan bhakti sosial Donor Darah ini merupakan wujud nyata ASN Kemenag untuk memberikan kontribusi bagi masyarakat dan kemanusiaan.

“Ini sebagai bentuk kepedulian sosial dan rasa kemanusiaan keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Klaten untuk membantu sesama yang membutuhkan dalam hal ini darah. Semoga beberapa tetes darah yang kita donorkan hari ini dapat menolong saudara-saudara kita,” tandasnya.

Lebih lanjut Kakankemenag, selain dapat membantu mereka yang sangat membutuhkan darah, donor darah juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Menurutnya, donor dapat menjaga sirkulasi darah, sekaligus mengetahui tekanan darah yang normal dan tidak normal.

“Selain itu, donor darah juga dapat menurunkan resiko terkena serangan stroke, memperbaiki fungsi hati, mendapatkan kesehatan psikologis, dan mengetahui karakteristik darah seseorang. Jika rutin dilakukan, dapat meningkatkan produksi sel darah merah, dan menjaga kesehatan jantung,” imbuhnya.

Hariyadi mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak terkait khususnya kepada PMI dan para pendonor karena telah ikhlas menyumbang darah serta mendukung pelaksanaan kegiatan yang mulia ini, dalam rangkaian HAB ke 77 Kementerian Agama.

“Alhamdulillah, ada 77 orang ASN di lingkungan Kemenag Klaten yang mendaftar menjadi pendonor. Semoga kedepannya kegiatan donor darah dapat lebih sering digalakkan pada setiap kesempatan dan lebih banyak pendonor yang berpartisipasi,” pungkasnya.(aj/Sua).

Skip to content