Purworejo – MAN Purworejo menggelar workshop secara marathon selama empat hari mulai Rabu hingga Sabtu (12-15 Juli 2023) di aula madrasah setempat. Rangkaian materi workshop di antaranya adalah review dan penyusunan KOM-KTSP, penyusunan RKM-RKT, pembagian tugas pendidik dan tenaga kependidikan, serta penyusunan perangkat pembelajaran berbasis Artificial Intelligence (AI).
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purworejo, H. Aziz Muslim, M.Pd.I. di sela kesibukannya menyempatkan hadir untuk membuka acara tersebut dan memberikan sambutan. “Bapak Ibu, sebagai seorang pendidik kita harus menjadi guru yang tegas, humanis, dinamis dan memahami karakter setiap siswanya, dengan harapan proses pembelajaran yang berdiferensiasi yang merupakan teknik instruksional penting dalam implementasi kurikulum merdeka dapat terwujud secara maksimal,” pesan Aziz Muslim.
Sementara itu, Dr. Drs. H. Ayub Heri Santoso, M.Pd. selaku Pengawas Madrasah turut memberikan motivasi kepada peserta workshop yang terdiri dari seluruh pendidik dan tenaga kependidikan MAN Purworejo. “Mari kita ikuti workshop ini dengan penuh semangat untuk mendapatkan beragam ilmu. Pengembangan kurikulum menjadi sebuah keniscayaan seiring dengan perkembangan zaman, agar pendidikan bisa mencapai tujuannya secara maksimal,” ajak Ayub.
Dukungan penuh juga hadir dari H. Sodikun, S.Ag., M.Pd.I. selaku kepala madrasah dan Arif Baehaqi, S.Pd., M.Si. sebagai ketua penyelenggara. Kegiatan workshop menghadirkan beberapa narasumber profesional, di antaranya Co-Founder Pakarpedia, Ardian Awaluddin, S.Pd.,M.Si. (bsr/sgy/bd)